By: Forum Anak Daerah Kabupaten Ciamis
RAPAT PERDANA
KEPENGURUSAN FRANCIS PERIODE 2020/2023
Hallo guys!!!
Pada 20 Oktober 2020 tepatnya pada hari Selasa, bertempatkan di aula Dinas P2KBP3A merupakan rapat perdana anggota Forum Anak Daerah Kabupaten Ciamis
yang dikenal FRANCIS. Saat ini Francis beranggotakan 27 orang yang dimana 14
laki-laki dan 13 perempuan.
Rapat
ini dilaksanakan oleh Dinas P2KBP3A bidang PPPA yang bertujuan untuk memperkenalkan Forum Anak
dan membentuk kepengurusan Francis Periode 2020/2023. Dimulai dari memperkenalkan pengertian Forum
Anak, tujuan dari Forum Anak, pengertian anak, peran forum anak dan 5 kluster anak.
Selain itu, rapat ini juga membentuk kepengurusan baru Forum Anak hasil penjaringan dari mulai dari Ketua, Wakil
Ketua, Sekretaris, Bendahara, Koordinator Wilayah, Medkominfo, dan 5 bidang kluster.
j
Gambar 1 : Pemaparan materi dari Kepala Seksi Perlindungan Anak
Guys kalian tau gak apa yang dimaksud dengan Forum Anak?
Nah, Forum Anak merupakan organisasi yang digunakan sebagai pranata
partisipasi bagi anak yang belum berusia
18 tahun dimana anggota merupakan
perwakilan dari kelompok kegiatan anak
yang dikelola oleh anak dan dibina oleh
pemerintah sebagai media untuk mendengar
dan memenuhi aspirasi, suara, pendapat, keinginan dan kebutuhan anak dalam proses pembangunan. Forum anak juga berperan sebagai
2P (Pelopor dan Pelapor) dan berperan dalam proses pembangunan daerah.
Selain
itu, kalian tau ga ada berapa kluster hak anak? Yap benar ada 5. Kluster satu
Hak sipil dan kebebasan, Kluster dua Lingkungan keluarga dan pengasuhan
alternatif, Kluster tiga Kesehatan dasar dan kesejahteraan, Kluster empat
Pendidikan, pemanfaatan waktu luang dan kegiatan seni budaya, dan Kluster lima
Perlindungan khusus.

Gambar 2 : Foto Bersama Kepengurusan FRANCIS periode 2020-2022
0 Komentar untuk RAPAT PERDANA KEPENGURUSAN FRANCIS PERIODE 2020-2022