Halo anak Indonesiaππ
Apa kabar? Semoga selalu dalam keadaan sehat yaπ
Teman-teman, siapa nih disini yang suka bermain? Hayooβ¨
Nah, ternyata bermain itu juga masuk loh ke dalam hak anak. Anak memiliki hak untuk bermain. Dalam bermain, tentunya kita tidak hanya bergembira, tetapi kita juga bisa mengembangkan kepercayaan diri dan mengenal lebih banyak teman.
Nah oleh karena itu, Forum Anak Sulawesi Selatan mengadakan program kerja Pelangi Paotere. Sesuai dengan namanya βPelangiβ, yang memiliki banyak warna, kegiatan ini juga memiliki banyak aktivitas di dalamnya yang tentunya memiliki berbagai warna suka cita.
Lalu, βPaotereβ itu maksudnya apa?
Nah, kegiatan ini itu dilakukan di sekitar area Pelabuhan Paotere tepatnya di Jl. Sabutung Paotere, Kel. Gusung, Kec.Ujung Tanah, Kota Makassar Prov. Sulawesi Selatan pada tanggal 19 Desember 2021.
Kegiatan ini di awali dengan perkenalan antara anak β anak dengan Pengurus FASS, Fasilitator maupun Forum Anak Daerah yang terlibat, lalu melakukan sharing β sharing bersama anak β anak tentang kendala apa saja yang di alami selama Pandemi Covid 19, setelah itu kami bermain permainan tradisional di lanjutkan dengan senam dan pemberian makanan ringan serta di akhir kegiatan melakukan sesi dokumentasi. Berikut beberapa potret keseruan kegiatan kami

Foto bersama peserta, kakak fasilitator, Forum Anak Sulawesi Selatan, dan FAD lain


Potret kegiatan bermain bersama
Dalam kegiatan ini, Forum Anak Sulawesi Selatan tidak sendiri, tetapi juga dibantu oleh oleh kakak-kakak Fasilitator Forum Anak Sulawesi Selatan, Forum Anak Kab. Gowa, Forum Anak Kab. Takalar dan Forum Anak Kota Makassar. Anak β anak di pelabuhan paotere sangat berantusias mengikuti kegiatan ini, ada 15 anak laki β laki dan 21 anak perempuan,jadi ada 35 orang anak dalam kegiatan ini.
Dalam kegiatan ini Forum Anak Sulawesi Selatan mengangkat isu Pendidikan, Pemanfaatan waktu luang dan kegiatan budaya yang akan menjadi wadah bagi anak β anak di Pelabuhan Paotere untuk mengembangkan kreativitas dan minat anak β anak.
βAnak merupakan hasil karya dari lingkungan terdekatnya, apa yang kita harapkan untuk seorang anak begitulah seharusnya cara kita memperlakukannyaβ
0 Komentar untuk Bermain Bercerita di Pelangi Paotere