By: Forum Anak Gotong Royong Kabupaten Subang
<p><p dir="ltr">Sampurasun Barudak Sadaya!π</p>
<p dir="ltr">Kali ini Fagor akan bercerita mengenai Rapat Gugus Tugas Koordinasi KLA, yuk kita simak ceritanyaπ€©β</p>
<p dir="ltr">Dalam Rapat Koordinasi Kabupaten Layak Anak yang diselenggarakan pada tanggal 02 maret 2023. Tentunya Forum Anak Kabupaten Subang terlibat dalam rapat tersebut. Kami ikut dalam mewakili suara anak-anak di Kabupaten Subang, sehingga dapat membantu mengidentifikasi kebutuhan dan permasalahan yang dihadapi oleh anak-anak yang berada di Kabupaten Subang. Kami juga berpartisipasi dalam proses perencanaan dan pelaksanaan Program KLA. Memberikan masukan dan saran untuk memberikan kualitas hidup anak-anak Kabupaten Subang. π</p>
<p dir="ltr"><img src="https://api.forumanak.id/storage/2172/9441741851804.webp" alt="" width="326" height="316"></p>
<p dir="ltr">Optimalisasi peran dinas-dinas terkait dalam Rapat Koordinasi Gugus Tugas KLA menjadi fokus utama dalam menciptakan Kabupaten Layak Anak yang lebih baik. Berbagai dinas serta instansi lainnya, turut berkontribusi dalam merancang kebijakan dan program yang ramah anak. Dengan adanya sinergi yang kuat antara pemerintah dan Forum Anak Kabupaten Subang, setiap program yang dirancang dapat lebih tepat sasaran dan sesuai dengan kebutuhan nyata anak-anak di Kabupaten Subang. π</p>
<p dir="ltr"><img src="https://api.forumanak.id/storage/2172/26801741851843.webp" alt="" width="328" height="319"></p>
<p dir="ltr">Selain itu, pelibatan aktif Forum Anak dalam Gugus Tugas KLA juga menjadi langkah strategis dalam memastikan bahwa suara anak benar-benar didengar dan diperhitungkan dalam setiap kebijakan yang dibuat. Forum Anak tidak hanya berperan sebagai pelopor dalam menyuarakan hak-hak anak, tetapi juga sebagai pelapor dalam mengawasi pelaksanaan program yang telah dirancang. Dengan adanya keterlibatan ini, diharapkan tercipta lingkungan yang lebih aman, nyaman, dan mendukung tumbuh kembang anak-anak di Kabupaten Subang. Bersama, kita wujudkan Kabupaten Subang yang benar-benar Layak Anak! πβ¨</p>
<p dir="ltr">Sampai disini dulu ya cerita kali ini, sampai berjumpa di cerita berikutnya!π¦β</p>
<p dir="ltr">Hatur Nuhun Barudak Sadayana!π¦</p>
<p> </p></p>
0 Komentar untuk Pengoptimalan Layanan Anak Kabupaten Subang melalui Rapat Koordinasi KLA