By: Forum Anak Kota Bekasi
PENGUKUHAN PENGURUS FORUM ANAK KOTA BEKASI PERIODE 2024-2026
Halo, Anak-Anak Indonesia!
Gimana kabar kalian? Semoga baik dan semangat selalu, ya!
Seperti biasa MinSi (Admin Foraksi) punya kabar baru nih, dari Foraksi.
“Secara individu kita adalah satu tetes; tetapi bersama-sama kita adalah lautan.” – Ryunosoke Satoro
Jika diibaratkan, organisasi adalah lautan. Lautan kebersamaan menuju kemenangan. Lautan yang airnya melimpah, tapi juga akan surut perlahan. Jika organisasi adalah lautan, maka kita, tiap individu yang ada di dalamnya adalah tetes-tetes air yang membentuk lautan itu. Kita yang harus mengupayakan bagaimana caranya agar air di lautan tidak surut. Tentunya kita membutuhkan tetes-tetes air baru yang masih sangat siap untuk bertempur dengan badai dan ombak di lautan, itu yang dinamakan regenerasi.
Begitulah organisasi. Kita harus melakukan regenerasi agar organisasi tetap lestari. Forum Anak Kota Bekasi sudah resmi melaksanakan regenerasi.
Pada tanggal 25 Maret 2024, Forum Anak Kota Bekasi melaksanakan kegiatan Pengukuhan Pengurus Forum Anak Kota Bekasi masa bakti 2024-2026 yang dikukuhkan langsung oleh Pj. Wali Kota Bekasi sekaligus pembina Forum Anak Kota Bekasi yaitu, Ayah Raden Gani Muhammad, S.H., M.A.P.. Kegiatan ini dilaksanakan di Plaza Pemerintah Kota Bekasi dengan diikuti oleh 11 pengurus Forum Anak Kota Bekasi. Pada kegiatan ini, Bunda Yola Kusuma selaku Pj. Ketua TP PKK Kota Bekasi sekaligus Bunda Forum Anak Kota Bekasi menyerahkan selempang pengukuhan serta melakukan audiensi bersama pengurus yang baru dikukuhkan. Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat melaksanakan tanggung jawab yang telah diberikan dengan sebaik mungkin.
Forum anak kalian sudah pengukuhan pengurus baru atau belum, nih???
Sekian kabar terkini dari Foraksi. Sampai jumpa lagi dengan MinSi!!
0 Komentar untuk PENGUKUHAN PENGURUS FORUM ANAK KOTA BEKASI TAHUN 2024–2026