By: forum anak riau

Kegiatan ini dilaksanakan diawali dengan pembukaan oleh pembawa acara Teysya
Putriyolla, dilanjutkan menyanyikan lagu Indonesia Raya yang dipandu oleh Marisha,
pembacaan do’a oleh Muhammad Zidan, Sambutan Sekretaris Forum Anak Riau
Muhammad Zidan, dilanjutkan dengan sambutan dari pendamping Forum Anak Riau
Bunda Dessy Rahmawati, S,Psi foto bersama seluruh peserta dan dilanjutkan
dengan pemaparan materi dari Ilham Hamadi.
· Muhammad Zidan
Hari ini kami
datang untuk Berbual bersama teman-teman hebat dan luar biasa, yaitu Berbisik,
Belajar dan Mengenal. Kami disini ingin bersilaturhami bersama teman-teman
semua, semoga sialaturahmi kita selalu terjaga. Teman-teman juga harus semangat
serta belajar dan terus belajar agar nanti menjadi anak yang soleh dan solehah
serta sukses dunia dan akhirat. Kalau teman-teman ingin menyampaikan suara anak
misalnya pengen ada taman bermain di panti asuhan ini, teman-teman boleh
menyampaikan hal tersebut kepada kami Forum Anak Riau. Semoga teman-teman
selalu sehat dan jangan lupa untuk selalu menggunakan masker dimanapun kita
berada.
· Dessy Rahmawaty S,Psi
Adik-adik semua
bagaimana kabarnya? Semoga selalu dalam keadaan sehat, adik-adik Bunda ingin
menyampaikan permohonan maaf dari Bunda Kadis dan Bunda Kabid karena saat ini berhalangan
hadir bersama kita dikarenakan satu dan lain hal, Bunda Kadis dan Bunda Kabid
menitipkan salam dan pesan untuk kita semua agar senantiasa untuk menjaga
protokol kesehatan, belajar yang giat dan berdoa yang kuat. Kedatangan kami
disini ingin bersilaturahmi bersama adik-adik semua. Kami dari Dinas
Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga
Berencana (DP3AP2KB) Provinsi Riau, yang merupakan pendamping dari Forum Anak
Riau, Forum Anak merupakan wadah partisipasi anak, yang mana anak itu berumur
0-18 tahun, yang berfungsi untuk menyampaikan aspirasi dalam pemenuhan hak-hak
anak, yaitu menjadi pelopor dan pelapor dalam pemenuhan hak anak, Berbual ini
merupakan program dari Forum Anak Riau, yang mana Berbual Sesi #1 sudah
dilaksanakan di SLB Sri Mujinab, Berbual Edisi ke #2 ini di Panti Asuhan Al-Ilham.
Pemaparan materi oleh Kak Ilham Hamadi (Fasilitator
Forum Anak Riau)
Judul materi: PHBS
Itu Penting!
Moderator: oleh Teysya
Putriyolla
“PHBS
itu apa teman-teman? PHBS adalah Perilaku Hidup Bersih dan Sehat, PHBS merupakan gerakan yang bertujuan untuk meningkatkan
kualitas hidup dan kesehatan masyarakat ataupun individu. PHBS dapat diterapkan
di mana saja? Yaitu lingkungan rumah tangga, sekolah, tempat kerja, maupun
masyarakat umum. Ada beberapa indikator PHBS yaitu mencuci tangan dengan sabun,
menggunakan air bersih, mengkonsumsi makanan sehat dan bersih termasuk sayur
dan buah-buahan, menjaga kebersihan diri dengan cara mandi, memotong kuku yang
panjang, dan menyikat gigi dua kali sehari, memberantas jentik nyamuk,
berolahraga secara rutin, membuang sampah pada tempatnya, menghentikan
kebiasaan merokok, menghindari dan tidak mengkonsumsi narkoba, psikotropika dan
zat adiktif lainnya. Disamping itu juga ada yang tak kalah penting yaitu menjaga
protokol kesehatan selama pandemi covid-19, seperti memakai masker, menjaga
jarak minimal 1 meter, mencuci tangan pakai sabun hal tersebut juga termasuk
PHBS.
Apa saja sih manfaat kalau kita menjaga PHBS? Ada yang tahu? Antara
lain mencegah penyakit infeksi, jadi teman-teman harus membiasanakn diri untuk
terus belajar hidup bersih dan sehat supaya terhindar dari penyakit, virus,
bakteri, jamur dan penyakit infekasi. Mendukung produktivitas, yaitu lingkungan
yang bersih menduukung kelancaran proses belajar, mengajar, dan kegiatan
lainnya, apapun akan lebih nyaman dan semangat dalam beraktivitas. Mendukung
tumbuh dan berkembangnya anak, PHBS yang diterapkan didalam rumah tangga juga
mendukung juga mendukung mengoptimalkan tumbuh kembang dan mencegah stunting.
Melestarikan keindahan dan kebersihan lingkungan, lingkungan yang bersih, hijau
dan sehat pasti akan lebih nyaman untuk dijadikan tempat tinggal, oleh karena
itu setiap anggota keluarga harus menerapkan PHBS agar menjaga lingkungannya.
Penerapan PHBS mendatangkan banyak manfaat bagi kesehatan individu kita,
keluarga, dan lingkungan sekitar. Oleh karena itu teman-teman semua harus terapkan perilaku
bersih dan sehat mulai dari diri sendiri.”
Sharing,
Diskusi, Pemecah Es atau Ice Breaking
·
Menanyakan jumlah anggota di Panti Asuhan,
menanyakan dimana sekolah teman-teman, ada yang SD, SMP/MTS, SMA/SMK Sederajat.
Teman-teman di panti asuhan Al-Ilham juga senang dikunjungi oleh teman-teman
Forum Anak Riau, semoga silaturahmi selalu terjaga;
·
Forum Anak Riau yang didampingi Dinas
P3AP2KB Provinsi Riau juga memberi bantuan nasi sebanyak 50 kotak untuk
teman-teman di panti asuhan.
·
Bersama bermain game tentang marina menari
diatas menara, yel-yel siapa kita? Anak Indonesia. Anak Indonnesia? 100% Cinta
Indonesia. Forum Anak Riau? Santun Berucap teguh bertekad. Serta melakukan
gerakan tepuk hak anak, hak hidup, tumbuh kembang, perlindungan dan partisipasi
yes. Tidak lupa mengingatkan teman-teman untuk senantiasa terus menerapkan
protokl kesehatan
0 Komentar untuk Berbincang, Bertemu, dan Mengenal (BERBUAL) #2 : Sosialisasi PHBS di Panti Asuhan Al-Ilham