By: forum anak kota bogor
Dalam kegiatan "Sabar dengan Anak" ini, Forum Anak Kota Bogor bersinergi dengan pembelajaran yang dilakukan oleh Yayasan Terminal Hujan pada kelas 6 SD di hari Minggu tanggal 19 Desember 2021, lalu menggantinya dengan beberapa materi yang telah ditentukan, yaitu mengenai hak-hak anak, sentuhan yang boleh dan tidak boleh dilakukan terhadap anak, jenis-jenis kekerasan, serta cara mengatasinya. Tapi kami bukan hanya belajar saja lho! Kami juga memberikan games kepada adik-adik di Terminal Hujan yang pastinya mengasah otak dan menyenangkan. Tentunya kegiatan ini memiliki tujuan, di antaranya yaitu untuk menambah pengetahuan adik-adik di Terminal Hujan, meningkatkan kesadaran mereka tentang betapa pentingnya melindungi dan memenuhi hak anak, sekaligus promosi hak anak. Yuk kita lihat beberapa dokumentasi keseruan kegiatan "Sabar dengan Anak"!

0 Komentar untuk Sabar dengan Anak