By: Forum Anak Daerah Kabupaten Banjar
Kunjungan Pembelajaran Ke Panti Asuhan puteri Muhammadiyah Martapura
Hari : Senin, 28 Maret 2022
Waktu : 09.00-selesai
Tempat : Panti Asuhan Puteri Muhammadiyah Martapura
Dalam kegiatan ini perwakilan dari Forum Anak Kabupaten Banjar didampingi Kepala Bidang PPPA Kabupaten Banjar (Merilu ripner, S.E) melakukan kunjungan pembelajaran serta pemantauan fasilitas yang terdapat di panti asuhan tersebut. Disana juga diberikan penjelasakan terkait syarat-syarat untuk anak yang ingin masuk ke panti asuhan muhammadiyah puteri, selain itu juga dipertemukan dengan anak-anak panti untuk berbagi cerita. Kegiatan ini disambut dengan baik oleh pihak pengurus panti dan juga anak-anak yang ada di panti tersebut. Diharapkan dengan adanya kunjungan ini bisa mempererat tali silatrahmi antara anak forum dengan anak panti, serta nantinya bisa melakukan kunjungan untuk bermain.

0 Komentar untuk Kunjungan Pembelajaran Ke Panti Asuhan puteri Muhammadiyah Martapura