By: Forum Anak Butta Toa Kab. Bantaeng
Apa itu religius? ini yang perlu kita pahami terlebih dahulu. Nah, cara yang paling mudah adalah mencari pengertian dari kamus. Kamus Besar Bahasa Indonesia mendefinisikannya religius dengan bersifat religi; bersifat keagamaan; yang bersangkut paut dengan religi. Merriam -Webster Dictionary menjelaskan kata sifat religius
berasal dari religiosus , religio (Latin).
Artinya berkaitan dengan atau mewujudkan pengabdian yang setia pada realitas yang aktual; berkaitan dengan, atau dikhususkan untuk keyakinan atau ketaatan agama. Dari sini, minimal sudah tergambar bahwa religius sebagai sebuah bentuk taat kepada ajaran agama. Sebuah bentuk pengabdian atau kepasrahan manusia sebagai makhluk kepada Sang Pencipta atau Pencipta makhluk.
Di Indonesia walaupun negara kita tidak menganut paham teokrasi atau negera berdasarkan agama, nilai karakter ini sangat penting bahkan yang pertama harus ditanamkan. Hal ini sejalan dengan dasar falsafah negara kita, yakni Pancasila. Dalam Pancasila, sila pertama Ketuhanan Yang Maha Esa menjadi nilai karakter utama yang posisinya berada di tengah-tengah sila lainnya. Artinya penerapan semua nilai karakter yang terdapat pada keempat sila tersebut harus berlandaskan pada nilai karakter sila pertama ini,
Begitupula pentingnya penerapan nilai-nilai religius dari Anak-Anak sejak sekarang. Jum'at, 16 April 2021, Tepatnya di Mesjid Rahmatullah Kalimbaung. Duta Anak Kabupaten Bantaeng bersama dengan Forum Anak Butta Toa, Melaksanakan Aksi Duta Yaitu "BERTAAT" Belajar Tata Cara Sholat, Nah tujuan dari kegiatan ini adalah agar anak-anak dapat lebih memperluas tata cara sholat yang baik dan benar Anak-Anak yang perlu dibimbing sejak sekarang karena pemenuhan hak melaksanakan wajib melaksanakan kewajiban anak melaksanakan Sholat, Nah dari Hal itu menjadi Antusias dari Duta Anak Kab.Bantaeng untuk melaksanakan aksi Duta, Kita Anak Kita Penting, Bersama Anak Produktif dimasa pandemi.



0 Komentar untuk BERTAAT "Belajar Tatacara Sholat"