By: forum anak kota ambon
GERFAKULJARIN merupakan kepanjangan dari Gerakan Fakota Merangkul, Belajar, dan Bermain. Kegiatan ini dilaksanakan untuk memperingati Hari Anak Nasional, dan pada tahun ini diadakan di SLB ABC 1 Leleani Ambon. Kegiatan ini merupakan program dari klaster 2, dan berkerjasama dengan klaster 5, karena menyangkut anak kebutuhan khusus (anak – anak SLB). Selain itu, sasaran dari kegiatan ini yaitu dapat merangkul teman-teman yang membutuhkan dukungan/dorongan untuk membangun semangat dan saling membagikan berkat yang telah diberikan Tuhan, bagi setiap anak serta menyadarkan bahwa mereka berharga dan memiliki potensi yang besar. Manfaat dari kegiatan ini yaitu dapat memberkati mereka dengan membangun semangat mereka, menginspirasi & mendorong mereka, dan menyadarkan mereka atas kemampuan yang mereka miliki, serta dapat merangkul teman-teman yang membutuhkan dukungan/dorongan dalam keterbatasan mereka.Diawali dengan kata pembuka oleh kepala sekolah SLB ABC 1 Leleani Ambon dan dilanjutkan oleh MC, yang berasal dari Fakota. Setelah itu, dilanjutkan dengan permainan-permainan dan lagu – lagu yang telah disiapkan oleh FAKOTA, sebagai sarana pengenalan antara anggota FAKOTA dan anak-anak SLB .Kemudian , acara selanjutnya adalah mewarnai bersama antara anak-anak SLB dengan teman-teman FAKOTA, yang diiringi dengan kegiatan sharing. Setelah itu, teman-teman dari FAKOTA member arahan bagi anak-anak SLB untuk menulis harapan/cita-cita mereka .Dilanjutkan dengan pemberian bingkisan. Selanjutnya yaitu acara penutupan sekaligus dengan pemberian piagam, dan diiringi foto bersama.
0 Komentar untuk GERAKAN FORUM ANAK MERANGKUL, BELAJAR DAN BERMAIN