ONE DAY HEALING WITH FAM BURAU

ONE DAY HEALING WITH FAM BURAU

By: forum anak maruangin kecamatan burau

ONE DAY HEALING WITH FAM BURAU

Ilmu merupakan suatu hal yang sangat bermanfaat, di kelas kita dapat dengan mudahnya mendapatkan ilmu. Namun, selain kegiatan pembelajaran formal di kelas, kita juga memiliki wadah lain untuk mendapatkan ilmu khususnya soft skill dan praktik yang tidak bisa kita dapatkan di kelas. Wadah tersebut adalah Organisasi, Organisasi merupakan wadah untuk mengembangkan minat dan bakat kita meskipun terkadang kita merasa sedikit rugi karena harus berkorban waktu dan tenaga saat menjalani organisasi, tetapi manfaat berorganisasi akan sangat terasa saat kita terjun ke dunia kerja maupun dunia sosial masyarakat.

Forum Anak Maruangin kecamatan burau adalah sebuah organisasi yang mempunyai banyak program kerja. Tidak dapat di pungkiri bahwa dengan menjalankan kegiatan tersebut dapat menyita waktu kita lebih banyak, namun dengan demikian kita akan belajar dalam mengelola waktu dan membaginya dengan baik antara kegiatan belajar  dengan kegiatan organisasi kita, sehingga hard skill dan soft skill kita akan seimbang. Bukan hanya itu kita juga dapat memiliki banyak pengalaman baru dan dapat belajar dari pengalaman tersebut, dalam berorganisasi tentu kita akan berhubungan dengan orang lain sehingga meski awalnya mau tidak mau kita harus berkenalan dengan orang baru untuk dapat bekerja samaa dengan baik dan bisa saja berlanjut menjadi teman dekat.



Mempunyai banyak program kerja tentunya sangat seru, dapat berkumpul dengan teman organisasi dan sama-sama saling belajar agar lebih inovatif dan produktif. Namun, dangan selalu menjalankan kegiatan tersebut tidak dapat di pungkiri kami akan merasa bosan dan jenuh. Melihat kondisi tersebut kami berinisiatif terutama dari kluster 4 yang membidangi pendidikan, waktu luang dan kegiatan budaya untuk mengadakan ONE DAY HEALING WITH FAM BURAU kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang selalu kami lakukan ketika kegiatan besar FAM BURAU berjalan dengan lancar. Dengan di adakannya kegiatan ini bertujuan agar  para personel FAM BURAU lebih mengenal satu sama lain,  dapat saling melengkapi dan lebih bersemangat lagi dalam menjalani program kerja berikutnya.
Kegiatan ONE DAY HEALING WITH FAM BURAU ini lebih tepatnya kami lakukan 3 kali di desa yang berbeda di kecamatan burau, adapun ketiga desa tersebut adalah sebagai berikut :
  1. Pada tanggal 17 oktober 2021, tepatnya di Air Terjun Kelapa Dua di Desa Cendana. kami melakukan kegiatan ONE DAY HEALING WITH FAM BURAU kegiatan ini kami lakukan sehabis kami melaksanakan survei pernikahan dini. disana kami mengadakan acara makan-makan bersama sabil menikmati indahnya air terjun kelapa dua untuk menyegarkan pikiran kami, membangun kebersamaann dan memperkuat ikatan emosional antara personel FAM BURAU.
  2. Pada tanggal 5 februari 2022, tepatnya di Dusun Korondui Desa Cendana. Kegiatan ONE DAY HEALING WITH FAM BURAU ini kami lakukan bersama dengan Komunitas Literasi GENLIBELS ( Generasi Lima Belas ), kami menghabiskan tiga hari dari jumat sampai minggu. Dusun korondui ini jauh di dalam desa setelah melewati hutan. Disana kami menikmati sarapan tradisional sederhana seperti telur rebus, pisang kukus, singkong dan teh hangat. Kami menjelajahi dusun korondui sambil menikmati keindahan alamnya, itu adalah pengalaman yang menyenangkan dan sangat menghibur. Itu tenang , Tidak banyak orang di sekitar dan kami merasa segar setelah tiga hari tinggal disana.
  3. Pada tanggal 12 maret 2022, tepatnya Dusun Kalatiri Desa Kalatiri. Kegiatan ONE DAY HEALING WITH FAM BURAU kali ini kami laksanakan di salah satu rumah personel FAM BURAU. Disana kami mengadakan acara makan-makan kami juga membuat salah satu makanan khas sunda yaitu Nasi liwet, kegiatan ini kami adakan sehabis kami melaksanakan Musrenbang Anak Kabupaten Luwu Timur kegiatan ini di adakan untuk menghilangkan kejenuhan akan rutinitas yang ada, serta untuk menyegarkan tubuh dan pikiran kami.


Dengan berjalannya kegiatan ONE DAY HEALING WITH FAM BURAU ini harapan kami, kami dapat lebih kreatif, inovatif, produktif dan lebih bersemangat lagi serta dapat menemukan ide-ide baru untuk program kerja yang lebih keren.


0 Komentar untuk ONE DAY HEALING WITH FAM BURAU

login untuk komentar