By: Forum Anak Kabupaten Boyolali
OUT CLASS DAY (OCD) 2019
Forum Anak Boyolali mengadakan kegiatan "Outdoor Classroom Day(OCD)/Sehari Belajar di Luar Kelas" yang diadakan secara serentak di seluruh Indonesia. Bertempat di SMPN 1 Boyolali, kegiatan OCD tahun 2019 bertema “Mewujudkan Sekolah Ramah Anak Melalui Kegiatan Sehari Belajar di Luar Kelas”. OCD merupakan program yang dilaksanakan dalam rangka rangkaian Hari Anak Sedunia Tahun 2019 di SMP Negeri 1 Boyolali dan program Kementerian PPPA dimana Forum Anak Boyolali sebagai penggerak kegiatan berkolaborasi dengan OSIS SMP N 1 Boyolali dengan peserta sekitar 450 siswa.
Dalam kegiatan ini Forum Anak juga mengajak siswa turut dalam kegiatan seperti: Kebersihan Lingkungan (BBB/Bersih Bersih Besar), Permainan Tradisional, Makan Bersama Masakan Orang Tua, Evakuasi Bencana (saat gempa), Literasi dan Membaca Buku Kegemaran. Forum Anak Boyolali juga berkesempatan menyampaikan Peran Anak-Anak sebagai 2P (Pelopor dan Pelapor) dalam lingkungannya dan mewadahi ekspresi anak melalui aspirasi atau usulan yang disampaikan ke sekolah. Tak kalah juga Bapak/Ibu Guru turut serta dalam memeriahkan kegiatan Sehari Belajar Di Luar Kelas. Forum Anak Boyolali bersama Siswa/I SMPN 1 Boyolali tidak lupa mengajarkan Flashmob 2P dan Three End pada kesempatan ini serta 4 Hak Dasar Anak.
0 Komentar untuk OUT CLASS DAY (OCD) 2019