By: Forum Anak Kota Depok
<p><p dir="ltr">Halo anak Indonesia, Sampurasun! Forum Anak Kota Depok mengikuti acara Depok Media Arts Summit (DEMAS) 2024 yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Depok. Acara ini diselenggarakan sebagai bentuk diskusi dan apresiasi terkait kreativitas maupun inovasi dalam bidang teknologi dan media seni. Acara ini dihadiri oleh berbagai unsur masyarakat dan perangkat daerah serta menghadirkan Forum Anak Kota Depok sebagai keterwakilan anak bersama teman-teman pelajar SMA/SMK sederajat yang ikut berpartisipasi dalam acara tersebut. Turut hadir pula Bapak Mohammad Idris selaku Wali Kota Depok, Bapak Dadang Wihana selaku Kepala Badan Perencanaan Pembangunan dan Penilitian Pengembangan Daerah (Bappeda) Kota Depok, dan para narasumber hebat yang akan membahas berbagai materi tentang inovasi dan kreativitas berbasis teknologi.</p>
<p dir="ltr">Acara DEMAS ini dilaksanakan pada 7 Desember 2024 dan berlangsung di Hotel Bumi Wiyata, tepatnya Jl. Margonda No.281, Kemiri Muka, Kecamatan Beji, Kota Depok. Diadakannya acara tentunya bertujuan untuk mendukung pengembangan kreativitas dan inovasi berbasis teknologi dan media seni yang mampu menyelesaikan berbagai tantangan perkotaan.</p>
<p dir="ltr">Acara diawali dengan pertunjukan palang pintu khas betawi lengkap dengan berbalas pantun diiringi lantunan alat musik lalu disusul pembukaan acara oleh Bapak Mohammad Idris selaku Wali Kota Depok yang diharapkan memberikan arahan strategis mengenai peran penting inovasi dalam berbagai urusan perkotaan. Kemudian dilanjut dengan sambutan oleh Bapak Dadang Wihana selaku Kepala Badan Perencanaan Pembangunan dan Penilitian Pengembangan Daerah (Bappeda) Kota Depok yang menggarisbawahi visi Depok sebagai kota berbasis inovasi dan kolaborasi. Selanjutnya, ada talkshow dengan para narasumber hebat yaitu de Faisal dari Bappenas yang membahas kebijakan inovasi pembangunan daerah, Wiwiek Joelijani dari BRIN yang mengupas potensi riset dan teknologi, Sri Lestari Wahyuningroem dari UPN Veteran Jakarta yang menyoroti aspek sosial dan budaya, serta Didi Diarsa dari komunitas Code Margonda yang berbagi pengalaman inovasi berbasis teknologi lokal.</p>
<p dir="ltr">Acara ini memiliki daya tarik tersendiri dengan adanya Exhibition Media Arts, yang menampilkan berbagai inovasi dari Kota Depok. Pameran ini menghadirkan karya-karya dari startup dan komunitas lokal, termasuk aplikasi digital, gim, serta teknologi robotik. Melalui exhibition ini, para pelaku teknologi di Depok mendapat kesempatan untuk memamerkan produk unggulan mereka sekaligus membuka peluang kolaborasi dengan berbagai pihak. Kepala Bidang Penelitian Pengembangan dan Inovasi pada Badan Perencanaan Pembangunan dan Penilitian Pengembangan Daerah (Bappeda) Kota Depok, Fathir Fajar Siddiq menuturkan bahwa pameran ini tidak hanya memberikan inspirasi, tetapi juga menjadi wadah untuk memperluas jaringan antara pelaku inovasi, perangkat daerah, dan akademisi</p>
<p dir="ltr">Terdapat pula dua agenda utama pada acara ini, yaitu Anugerah Inovasi Perangkat Daerah dan Launching Depok AI. Penghargaan tersebut diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada perangkat daerah yang telah menunjukkan kinerja inovatif dalam berbagai aspek dan Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk Dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Depok berhasil meraih Juara 2 Inovasi Perangkat Daerah Kota Depok. Sementara itu, Depok AI diharapkan menjadi tonggak awal pemanfaatan kecerdasan buatan di berbagai sektor di Kota Depok, mulai dari pendidikan, pelayanan publik, hingga tata kelola kota, guna menciptakan sistem yang lebih efisien dan cerdas. Disela-sela acara juga diadakan kuis dan salah satu Perwakilan Forum Anak kota Depok memenangkan sesi kuis tersebut. Acara ditutup dengan diputarnya lagu Maumere sehingga para peserta maju ke arah panggung untuk menari Bersama. Uniknya, tersapat robot yang ikut menari mengikuti lantunan musik lagu Maumere. Acara ini tentunya menghasilkan langkah awal untuk menjadikan Depok sebagai kota yang penuh dengan kreativitas, inovasi, kolaborasi berbasis teknologi dan media seni yang mengikuti perkembangan jaman. Selain itu, minat dan kreativitas kaum muda juga meningkat lewat acara ini. </p>
<p> </p></p>
0 Komentar untuk Depok Media Arts Summit (DEMAS) 2024