Infografis Mengenai Hari Sumpah Pemuda

Infografis Mengenai Hari Sumpah Pemuda

By: Forum Anak Banten

Forum Anak Banten Memperingati Hari Sumpah Pemuda


Halo anak Indonesia!!! Tepat pada tanggal 28 Oktober 2020  Indonesia sedang merayakan hari sumpah para pemuda-pemudi nih!😆😆, seperti yang kita tahu, pada tanggal 27-28 Oktober 1928 di Batavia ( jakarta), pemuda-pemudi Indonesia memberikan keputusan kongres pemuda kedua yang diberi nama "Sumpah pemuda"

Keputusan ini menegaskan cita-cita negara Indonesia untuk merdeka dan tetap cinta tanah air. Kira-kira isi Sumpah Pemuda tuh apasih?

Pengertian Sumpah Pemuda, Isi, Tujuan, dan Maknanya bagi Bangsa Indonesia. Sumpah Pemuda adalah suatu pergerakan kemerdekaan Republik Indonesia yang dilakukan oleh para pemuda-pemudi Indonesia dengan menyatakan janji satu tanah air, satu bangsa, dan satu bahasa.

Dan forum anak provinsi Banten ikut serta dalam memperingati sumpah pemuda dengan cara ngucap kan ingkar sumpah pemuda yang di Ikrarkan oleh Perwakilan pemuda pemudi terbaik di provinsi Banten yaitu DUTA ANAK PROVINSI BANTEN. Acara ini di laksanakan secara online melalui media sosial Forum anak provinsi banten.

Kami berharap  sumpah pemuda tahun ini harus menjadi momentum bagi pemuda tidak hanya bangkit menghadapi keterpurukan diberbagai lini dan sektor kehidupan. Pemuda Indonesia punya peran besar untuk memberi contoh kepada masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan. 

0 Komentar untuk Infografis Mengenai Hari Sumpah Pemuda

login untuk komentar