By: forum anak kecamatan larangan
🎉WEBINAR “LINDUNGI ANAK DARI PAPARAN ASAP ROKOK”🎉
Webinar “Lindungi Anak dari Paparan Asap Rokok” merupakan salah satu program kerja Forum Anak Kecamatan Larangan yang bertujuan untuk mengampanyekan isu pencegahan perokok anak. Kegiatan ini dilaksanakan karena Data Riset Kesehatan Dasar Nasional (Riskesdas) 2018 menyebutkan prevalensi perokok anak usia 10-18 tahun naik dari 7,2% (2013) menjadi 9,1% pada 2018. Padahal RPJMN 2014-2019 menargetkan perokok anak harus turun menjadi 5,4% pada 2019. Maka dari itu, Forum Anak Kecamatan Larangan bersama dengan Forum Anak Kelurahan se-Kecamatan Larangan membantu mengampanyekan pencegahan perokok anak sebagai upaya menurunkan prevalensi perokok anak dan menyebarkan bahaya serta dampak yang didapat jika anak-anak mengonsumsi rokok. Selain mengampanyekan isu pencegahan perokok anak, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan peran Forum Anak Kecamatan Larangan sebagai Pelopor dan Pelapor (2P) melalui aksi-aksi yang positif.

Webinar ini dilaksanakan pada Sabtu, 21 November 2020 melalui platform Zoom Meeting. Dengan menghadirkan Rama Tantra (Youth Empowerment Lentera Anak) sebagai pembicara dan dihadiri oleh 46 peserta yang mewakili 8 Forum Anak Kelurahan di Kecamatan Larangan, 15 Anggota Forum Anak Kecamatan Larangan, 2 Fasilitator serta didampingi oleh Ayah Taufiq selaku perwakilan dari Kecamatan Larangan. Webinar dimulai dengan Pembukaan, dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh Kak Rama selaku pembicara, lalu diskusi bersama atau tanya jawab dan diakhiri dengan games, foto bersama dan penutup.


Dengan diadakannya kegiatan ini diharapkan teman-teman Forum Anak bisa terus terlibat dalam peran 2P dan PAPP, khususnya dalam penanganan isu perokok anak.
0 Komentar untuk LINDUNGI ANAK DARI PAPARAN ASAP ROKOK