By: forum anak bungo pusako besamo
Halo Anak Indonesia!!
Kabar kalian gimana nih? Meski di masa pandemi Covid-19, semoga tetap sehat selalu ya!
Semarak menyambut Ulang Tahun Kabupaten Bungo yang ke-56 sangat terasa. Spanduk ucapan, bendera merah putih, sorak sorai masyarakat Bungo yang bersemangat menyambut hari jadi kota yang mereka cintai ini. Tak kalah semangat dan seru, Forum Anak Daerah Pusako Bungo Besamo ikut meramaikan suasana HUT Kabupaten Bungo yang ke 56. Tak kenal maka tak sayang. Maka dari itu, mari kita simak bersama sejarah Kabupaten Bungo😆.
Kabupaten Bungo adalah salah satu kabupaten yang berada di provinsi Jambi, Indonesia. Kabupaten ini hasil dari pemekaran kabupaten Bungo Tebo pada tanggal 12 Oktober 1999. Seiring dengan pelantikan M.Saidi sebagai Bupati, diadakan penurunan papan nama Kantor Bupati Merangin dan di ganti dengan papan nama Kantor Bupati Muara Bungo Tebo, maka sejak tanggal 19 Oktober 1965 dinyatakan sebagai, Hari Jadi kabupaten Muara Bungo Tebo.
Nah!! sekarang teman-teman sudah mengenal Kabupaten Muara Bungo. Kali ini Forum Anak Bungo ikut meramaikan hari jadi kabupaten Bungo dengan membuat video ucapan. Meskipun di masa pandemi Covid-19, semangat kami takkan padam💪. Kami merekam video ucapan perdevisi di tempat yang berbeda dengan tujuan untuk memperkenalkan tempat tempat yang ada di kabupaten Bungo yang tentunya bisa kalian kunjungi apabila berwisata ke kabupaten Bungo.
1. Inti FAD Pusako Bungo Besamo : Taman Tampoenek
2. Divisi pendidikan divisi perlindungan khusus : Taman Sri Soedewi
3. Divisi Seni & Partisipasi : Taman Mora
4. Divisi Pendidikan : Lapangan MTQ Baru
5. Divisi Jaringan anak : Taman perumnas
6. Divisi Olahraga & Kesehatan : Lapangan MTQ Lama
7. Divisi Agama : Lapangan Semagor
8. Divisi Data & Informasi : taman angso 2
Bukan hanya Anggota FAD Pusako Bungo Besamo, Bapak Muhammad Zadjius, SH.ME sebagai Kepala Bidang Forum Anak Bungo juga ikut berpartisipasi dalam merayakan hari jadi kabupaten Bungo yang ke 56.
semoga menjadi kota layak anak yang senantiasa memberikan kenyamanan, maju terus kabupaten Bungo.
LANGKAH SERENTAK LIMBAI SEAYUN!!
MUARA BUNGO MAJU!!
0 Komentar untuk HUT Kabupaten Bungo