AUDIENSI BERSAMA DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL

AUDIENSI BERSAMA DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL

By: forum anak kabupaten bandung

“Audiensi Bersama Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil”





Hallo, sobat soulmate👋

Menyorot banyaknya Anak-anak di kabupaten bandung yang Hak sipil dan identitasnya belum terpenuhi terutama dalam pembuatan akta dan KIA, Forum Anak Kabupaten Bandung berusaha bergerak untuk sebisa mungkin membantu agar penuhan hak anak-anak tersebut dapat terpenuhi. 

Pada tanggal 28 Maret 2023, Anggota Forum anak dengan jumlah 7 orang dan 2 orang Fasilitator datang menyinggahi Kantor Disdukcapil Kabupaten Bandung yang terletak di Komplek Pemda, Jl. Raya Soreang No.KM, RW.17, Pamekaran, Kec. Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat 40912, untuk menyuarakan keresahan isu-isu anak tersebut. Sambutan baik kami dapatkan dari pihak Disdukcapil. Setelah mengobrol dan berdiskusi, kami menemukan titik terang sehingga terjalin kerja sama dalam program kerja untuk pemenuhan hak miliki Akta dan KIA bagi anak-anak di kabupaten Bandung.

Sesegera mungkin program ini akan di laksanakan oleh Forum Anak yang di damping Disdukcapil dengan menyisir daerah daerah terpencil yang jarang tersorot dan masih awam akan pentingnya pemenuhan hak identitas.

Jadilah manusia yang senantiasa memberi maanfaat untuk orang-orang sekitarmu. Karena memberi itu adalah hal paling sederhana namun bermakna bagi mereka yang membutuhkannya.



 




0 Komentar untuk AUDIENSI BERSAMA DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL

login untuk komentar