By: Forum Anak Banten

Meningkatnya kasus COVID-19 di Indonesia pastinya sangat
memprihatinkan untuk semua kalangan masyarakat, terutama masyarakat menengah ke
bawah. Sejak tanggal 1 Juli 2021 sudah diterapkan PPKM Darurat untuk mengatasi
kasus COVID-19 yang melonjak di Indonesia. Sebagian besar masyarakat merasa
keberatan dan bosan di rumah selama PPKM Darurat ini.
Sebagai
2P (Pelopor dan Pelapor) kita harus memanaatkan ide dan kreatifitas untuk terus
bergerak serta mengajak teman-teman agar bisa mengisi waktunya dengan kegiatan
bermanfaat dan seru walaupun di rumah saja. Demikian juga dengan seluruh pemuda
di Indonesia yang harus peduli dengan pandemi dan membantu pemerintah supaya
kasus COVID-19 cepat menuruun sehingga kita bisa hidup normal seperti biasa.
Dengan momentum ini diharapkan akan lahir para pemuda yang peduli dengan
pandemi dan mempunyai ide-ide kreatif, inofatif dan penuh dengan kegiatan-kegiatan
yang bermanfaat bagi diri sendiri maupun orang lain.
Kami forum anak Banten bersama Duta Anak Banten 2020
melaksanakan kegiatan Champaign forum anak provinsi Banten dalam melakukan
kampanye “Anak Peduli Pandemi” di media social seperti Instagram penerapan
tentang protocol kesehatan 6M dan jenis kegiatan yang sekiranya dapat dilakukan
oleh anak selama masa PPKM darurat saat ini.
Kampanye ini terbuka dan boleh diikuti oleh seluruh anak di provinsi
Banten dan forum anak kota/kab di Provinsi Banten.
0 Komentar untuk Campaign FAB: Anak Peduli Pandemi