By: Forum Anak Kuningan Bersatu (FORAKU)
Sampurasun Anak
Indonesia! 🙌🙌
Forum
Anak Kuningan Bersatu turut berduka cita atas bencana gempa yang terjadi di
Cianjur, Jawa Barat.
Gempa
yang terjadi pada tanggal 21 November 2022 ini telah memakan banyak korban
termasuk dari kalangan anak anak. Menurut data agregasi sebanyak 21% korban
gempa merupakan balita dan 23% adalah anak anak berusia kurang dari 16 tahun.
Pada
tanggal 25 November Forum Anak Kuningan Bersatu berkunjung ke salah satu lokasi
di Cianjur untuk mengirimkan donasi dan psikososial bagi anak korban bencana. Kegiatan
psikososial ini berlangsung selama 4 hari bersama kakak fasilitator Forum Anak
Nasional. Di hari pertama FORAKU memberikan titipan bantuan dari Puspaga Masagi
Kab. Kuningan yang diterima langsung oleh Kabid PPPA dinas P2KBP3A Kabupaten
Cianjur. Di hari selanjutnya berisi kegiatan psikososial kepada anak-anak
korban gempa yang mengungsi di sekitaran alun-alun Cianjur. Selain itu FORAKU
juga mengajak beberapa anak untuk berkegiatan di Posko Ramah Anak yang
bertempat di Kantor Bupati Cianjur.

Semoga
dengan bantuan bantuan ini warga Cianjur terutama anak anak kembali semangat
dan ceria seperti semula.
0 Komentar untuk Mengirim Donasi dan Psikososial Bagi Anak Korban Bencana di Cianjur (Puspaga Masagi & FAN)