Penilaian Kampung KB Nasional

Penilaian Kampung KB Nasional

By: Forum Anak Kota Depok

<p><p>&nbsp;</p> <p>&nbsp;</p> <p dir="ltr">&nbsp;&nbsp;Halo Anak Indonesia, Sampurasun! Kegiatan Penilaian Kampung Keluarga Berkualitas (Kampung KB) tingkat nasional merupakan ajang evaluasi untuk menilai efektivitas program Kampung KB dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga di Kota Depok dan seluruh daerah di Indonesia. Kegiatan ini bertujuan untuk mengukur sejauh mana Kampung KB dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, terutama dalam bidang ketahanan keluarga, pemberdayaan masyarakat, dan penguatan peran anak-anak dalam pembangunan.</p> <p dir="ltr">&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;Pada tahun 2024, Kota Depok menjadi salah satu peserta dalam penilaian ini dengan Kampung KB Baktijaya sebagai perwakilan. Kampung KB Baktijaya berhasil menunjukkan berbagai inovasi dan program unggulannya yang melibatkan berbagai pihak, termasuk anak-anak, dalam mendukung pembangunan keluarga berkualitas.</p> <p dir="ltr">&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;Kegiatan ini melibatkan berbagai pihak, baik dari unsur pemerintah, masyarakat, maupun organisasi pendukung. Adanya pihak pemerintah yang menghadiri kegiatan ini, beserta dengan Tim Dewan Juri, Forum Anak Kota Depok bersama Simora, dan Anak-anak SDN Baktijaya. Penilaian Kampung KB tingkat nasional di Kota Depok dilaksanakan pada 14 Mei 2024 di Kampung KB Baktijaya.</p> <p dir="ltr">&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;Sangat penting untuk diadakannya kegiatan penilaian ini, karena bertujuan untuk Mengukur Keberhasilan Program, bahwa kita dapat mengetahui efektivitas Kampung KB dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat, terutama dalam aspek ketahanan keluarga, pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan sosial. Lalu, Membuktikan Keseriusan Pemerintah Kota Depok, dengan adanya kegiatan Penilaian ini Pemerintah Kota Depok menunjukkan komitmennya dalam mendukung pembangunan berkelanjutan melalui penguatan ketahanan keluarga. Serta, Meningkatkan Partisipasi Anak, kegiatan ini juga memberikan ruang bagi anak-anak untuk turut serta dalam pembangunan, baik melalui forum anak maupun melalui kegiatan edukatif bersama Simora. Dan dengan adanya kegiatan ini, akan dapat menginspirasi daerah lain.</p> <p dir="ltr">&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;Kegiatan penilaian Kampung KB di Baktijaya berlangsung dengan serangkaian acara, dalam rangkaian acara pertama yaitu penyambutan Tim Dewan Juri, lalu sesi Seremonial, dan dilanjut dengan kegiatan Anak-anak bersama Simora. Dan tibalah, di rangkaian acara inti yaitu Penilaian dan Kunjungan ke Beberapa Titik yang dilakukan oleh Tim Juri. Setelah dilakukannya Penilaian Kampung KB Nasional terdapat Pengumuman dan Prestasi Kampung KB Baktijaya.&nbsp;</p> <p dir="ltr">&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;Setelah melalui serangkaian penilaian, Kampung KB Baktijaya berhasil meraih Juara 1 Nasional dalam penilaian Kampung KB tingkat nasional tahun 2024. Keberhasilan ini menjadi bukti bahwa Baktijaya mampu menjalankan program Kampung KB dengan baik dan memberikan dampak positif bagi masyarakatnya.</p> <p dir="ltr"><img src="https://api.forumanak.id/storage/1699/37541743774107.webp" alt="" width="300" height="169"><img src="https://api.forumanak.id/storage/1699/65061743774135.webp" alt="" width="300" height="169"><img src="https://api.forumanak.id/storage/1699/93151743774153.webp" alt="" width="300" height="225"></p> <p>&nbsp;</p> <p>&nbsp;</p> <p>&nbsp;</p></p>

0 Komentar untuk Penilaian Kampung KB Nasional

login untuk komentar