Pembuatan Film Pendek "Kamu Tidak Sendiri" yang bertema Pencegahan Perkawinan Usia Anak

Pembuatan Film Pendek "Kamu Tidak Sendiri" yang bertema Pencegahan Perkawinan Usia Anak

By: forum anak kota banjarmasin



          Kasus perkawinan usia anak di Indonesia semakin mengkhawatirkan khususnya semenjak pandemi COVID-19. Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak mencatat hingga Juni 2020 angka perkawinan anak meningkat menjadi 24 ribu kasus selama pandemi. Hal ini bisa disebabkan oleh beberapa faktor diantaranya faktor ekonomi yang terus merosot dimasa pandemi dan pendidikan yang dinilai kurang efektif semenjak adanya pandemi COVID-19. Kalimantan Selatan sendiri masih menempati urutan pertama kasus perkawinan usia anak tertinggi di Indonesia per tahun 2019 dengan persentase sebesar 23,12 persen dan di khawatirkan akan semakin meningkat.

                                                                        

          Atas dasar hal tersebut Forum Anak Banjarmasin membuat film pendek berjudul “Kamu Tidak Sendiri” sebagai bentuk kampanye penolakan perkawinan usia anak sekaligus memperkenalkan peran Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) serta Pusat Pembelajaran Keluarga (PUSPAGA) dalam mencegah dan menangani kasus perkawinan usia anak. Film pendek ini bercerita tentang seorang anak yang di perankan oleh azizah yang di paksa untuk menikah oleh orang tuanya karena kondisi ekonomi keluarga yang memburuk semenjak pandemi namun, si anak tidak setuju karena ia ingin meraih cita-citanya dengan terus bersekolah. Si anak yang kebingungan akhirnya di bantu oleh salah satu temannya yang merupakan anggota Forum Anak untuk melaporkan masalahnya ke DPPPA dan diarahkan ke PUSPAGA. Film pendek ini dipublikasikan di Channel Youtube Forum Anak Banjarmasin dan juga ditayangkan di saluran televisi lokal pada puncak peringatan Hari Anak Nasional.

"Azizah mau batu ibu sama bapak tapi bukan gini caranya, Zizah janji zizah belajar yang rajin sampai tinggi supaya bisa bantuin kalian" - Azizah (Kamu Tidak Sendiri)



     

Proses pengambilan gambar untuk film ini dilaksanakan selama dua hari yaitu tanggal 9 dan 10 Juli 2020, melibatkan enam orang anggota forum anak dan satu orang psikolog PUSPAGA Bauntung Batuah Banjarmasin serta didampingi tiga orang dari DPPPA Kota Banjarmasin. Hari pertama pengambilan gambar berlokasi di Kantor DPPPA Kota Banjarmasin dan di salah satu rumah anggota Forum Anak. Sedangkan hari kedua pengambilan gambar dilakukan di PUSPAGA Bauntung Batuah Kota Banjarmasin. Adapun anggota Forum Anak Banjarmasin yang terlibat dalam tim produksi antara lain :

No

Nama

Peran

1

Diana Nadia Maulida

Director

2

Zehrina Altafiana

Co-Director

3

Ekhsanti Enjelika

Videography 1

4

Irham Ramadhan

Videography 2

In Frame

1

Nur Azizah

Si Anak

2

Nailah Arridho

Anggota Forum Anak

3

Diana Nadia Maulida

Mama

4

Irham Ramadhan

Abah


0 Komentar untuk Pembuatan Film Pendek "Kamu Tidak Sendiri" yang bertema Pencegahan Perkawinan Usia Anak

login untuk komentar