By: forum anak sumatera selatan
Forum Anak Sumatera Selatan bersama Green Generation Kota Palembang melakukan kolaborasi untuk aksi nyata dengan #ShareToCare sebagai pelopor peduli lingkungan dengan membagikan kotak sampah yang di daur ulang dari ember plastik bekas kepada penjual makanan di sekitar Car Free Day Kambang Iwak Palembang. Kegiatan ini kami laksanakan pada Minggu 20/12/2020. Tujuan dari kotak sampah yang kami bagikan dapat digunakan sebagai penampung sampah plastik setiap harinya oleh penjual makanan, sehingga berkurangnya sampah plastik yang berserakan di lingkungan sekitar. Selain itu, kami juga berharap sampah plastik yang sudah terkumpul dapat disedekahkan kepada GEPENG (Gelandangan dan Pengemis) area CFD untuk meningkatkan perekonomian mereka. Sebagai pelopor kami juga mengajak masyarakat sekitar untuk membuang sampah pada tempatnya dan turut serta membersihkan lokasi Car Free Day dan sebagai pelapor ternyata masih banyak anak-anak dari GEPENG (Gelandangan dan Pengemis) yang masih sulit untuk mendapatkan sarana pendidikan. Sehingga, kami masih terus memantau perkembangan yang harus kami laporkan kepada dinas-dinas terkait untuk ditindaklanjuti


0 Komentar untuk #CollaborAction | Edukasi Selesaikan Sampah di Kotak Sampah