SIARAN RADIO " PERAN FORUM ANAK DAERAH "

SIARAN RADIO " PERAN FORUM ANAK DAERAH "

By: forum anak kabupaten bandung

Siaran Radio "Peran Forum Anak Daerah"

Tepat pada tanggal 23 Agustus 2021 Forum Anak Kabupaten Bandung mengikuti sebuah kegiatan offline yakni siaran radio yang mengangkat tema "Peran Forum Anak Daerah".



Kegiatan ini hanya dihadiri oleh dua orang perwakilan dari Forum Anak Kabupaten Bandung yaitu Rasyid dan Rahman. Siaran ini berlangsung di  Radio Kandaga, 100,8 FM, sebagai salah satu bentuk penyebaran informasi, Forum Anak Kabupaten Bandung menyiarkan sebuah podcast yang membahas tentang Peran Forum Anak Daerah. Perkembangan zaman memberikan dampak yang besar dalam penyebaran informasi, radio menjadi salah satu buktinya. Masih banyak masyarakat yang belum mengetahui keberadaan Forum Anak sebagai wadah aspirasi anak-anak Indonesia.Oleh karena itu, penyebaran informasi kami lakukan secara meluas. Dengan dukungan DP2KBP3A dan Diskominfo Kabupaten Bandung, Forum Anak Kabupaten Bandung bertekad menjangkau masyarakat yang lebih luas lagi dengan siaran bersama Radio Kandaga tersebut agar banyak orang yang lebih mengenal terkait peran penting dari Forum Anak  Daerah.




Follow us on Instagram: Siaran Radio "Peran Forum Anak Daerah"



0 Komentar untuk SIARAN RADIO " PERAN FORUM ANAK DAERAH "

login untuk komentar