Keseruan Rangkaian Peringatan Hari Anak Nosional (HAN) Tahun 2022

Keseruan Rangkaian Peringatan Hari Anak Nosional (HAN) Tahun 2022

By: Forum Anak Kabupaten Pacitan

Halo anak-anak Indonesia!🙌

Bagaimana kabar kalian? Semoga selalu bahagia dan diberi kesehatan dari yang Maha Kuasa, ya!

  Teman-teman, tau engga sih? Forum Anak Kabupaten Pacitan (FONT) beberapa waktu yang lalu telah melakukan kegiatan seru lho! Pada kesempatan yang lalu, tepatnya pada tanggal 12 Juli sampai dengan 07 Agustus 2022, Forum Anak Kabupaten Pacitan (FONT) telah mengadakan serangkaian kegiatan “Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) Tahun 2022” dalam bentuk lomba mewarnai dan lomba cover jingle di lingkup se-Kabupaten Pacitan.

Lomba mewarnai dalam rangka peringatan HAN 2022 menjadi wadah dan media anak-anak Pacitan, khususnya usia 4 sampai dengan 9 tahun untuk mengembangkan minat dan bakatnya dalam bidang mewarna. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Selasa, 12 Juli 2022. Pelaksanaan kegiatan ini bekerjasama dengan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Pacitan, sehingga lomba mewarnai ini digelar di Perpusda Kabupaten Pacitan. Pembagian peserta perlombaan dibagi menjadi dua kategori, yaitu Kategori A yang diikuti oleh anak-anak TK dan Kategori B yang diikuti oleh anak-anak SD kelas 1 sampai 3. Oh iya, kegiatan ini juga dihadiri oleh Bunda PAUD Kabupaten Pacitan, lho! Kegiatan yang dilakukan mulai dari jingle Forum Anak dan 2P, bermain dan bernyanyi bersama, dilanjutkan pengenalan Forum Anak, mewarnai bersama, kemudian ditutup dengan pengumpulan karya, serta sesi foto bersama.

Selain lomba mewarnai, FONT juga menyelenggarakan lomba cover jingle 2P dan jingle FAN, lho! Lomba ini diikuti oleh seluruh Forum Anak Kecamatan yang ada di Kabupaten Pacitan. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 07 Agustus 2022 di Pendopo Kabupaten Pacitan. Dalam pelaksanaan lomba ini, terbukti anak-anak Pacitan itu sangat kreatif dalam meng-cover jingle lho, selain itu kostum yang dipakai juga sangat unik.

Puncak kegiatan Peringatan HAN ini dilaksanakan pada tanggal 07 Agustus 2022 di Pendopo Kabupaten Pacitan, bersamaan dengan pelaksanaan lomba meng-cover jingle tadi. Nah, di puncak pelaksanaan ini ada beberapa penampilan dari Dboecah’S yang merupakan lembaga platform self development, literasi, dan pendidikan karakter anak. Tampilan yang ditunjukkan yaitu seperti berpuisi, drama, hingga bernyanyi bersama. Selain itu, juga dilaksanakan penyerahan hadiah kejuaraan lomba mewarnai, lomba NULIRATI (Menulis Surat untuk Bupati), dan lomba meng-cover jingle tadi. 

  Jadi, serangkaian kegiatan dalam rangka peringatan HAN 2022 ini tadi menjadi sebuah wadah dan media bagi anak-anak Pacitan untuk mengembangkan minat dan bakatnya dalam bidang mewarna, melatih kreativitas, serta menjadi salah satu upaya pemanfaatan waktu luang agar anak-anak Pacitan tetap melakukan kegiatan di ranah yang positif.

Sekian dulu yaa keseruan aksi dari FONT, tunggu keseruan aksi FONT selanjutnya!

Forum Anak Kabupaten Pacitan! Cerdas,menginspirasi, jadi solusi!🔥


0 Komentar untuk Keseruan Rangkaian Peringatan Hari Anak Nosional (HAN) Tahun 2022

login untuk komentar