By: Forum Anak Kota Depok
Disaat pandemi seperti
ini tidak menyurutkan semangat kami selaku forum anak untuk menghadiri
acara-acara yang dilaksanakan oleh organisasi lainnya. Kegiatan kali ini adalah
Bakiak vol II Kegiatan ini dilaksanakan secara Online pada 18 Juni 2020 secara
Online Via Zoom.
Latar Belakang Kegiatan BAKIAK II (Bincang
Ahli dan Kelas Inspirasi Anak) dengan tema “Cegah Anak dari Bujukan Rokok” oleh
Kementerian PPPA yang dilakukan untuk memperingati Hari Tanpa Tembakau Sedunia
sekaligus Rangkaian Peringatan Hari Anak Nasional 2020 ini, diharapkan anak dan
remaja mendapatkan edukasi dan informasi-informasi penting yang dibutuhkan
langsung dari narasumber profesional/dokter, tentang bagaimana seluk beluk
bahaya rokok, mulai dari berbagai kandungan yang terdapat dalam rokok serta risiko
atau dampak yang dapat ditimbulkan jika seseorang menghirup asap rokok atau
bahkan menghisap rokok dan meyakinkan anak bahwa hidup mereka normal tanpa
rokok.
Tujuan dari kegiatan
ini yaitu meningkatkan pemahaman anak tentang tantangan yang harus dihadapi di
tengah perubahan dan ketidakpastian yang terjadi sebagai dampak dari adanya
Covid-19 serta menguatkan peran Forum Anak sebagai Pelopor dan Pelapor (2P)
dalam menangkal bahaya rokok terutama selama pandemi Covid-19 maupun seterusnya
dan berani untuk #tolakbujukanrokok
0 Komentar untuk Bakiak vol II