Forum Anak Goes To School Tahun 2024( FAGTS )

Forum Anak Goes To School Tahun 2024( FAGTS )

By: Forum Anak Kota Depok

<p><p dir="ltr">Halo Anak Indonesia, Sampurasun!. Sampurasun! Kami perkenalkan kembali kepada kalian kegiatan Forum Anak Kota Depok yaitu Forum Anak Goes To School atau yang biasa disingkat dengan FAGTS. Di tahun ini kami mengundang sekitar 15 sekolah mulai dari jenjang SMP dan SMA yang ada di Kota Depok.</p> <p><strong>&nbsp;</strong></p> <p dir="ltr">FAGTS 2024 dilaksanakan di Aula Teratai Lantai 1, Gedung Balaikota Depok. Pada tanggal 12 Agustus 2024. Dengan konsep sedikit berbeda dengan tahun sebelumnya, yaitu kami mengenalkan Forum Anak Kota Depok dengan mengundang teman-teman dari berbagai sekolah. Kami berharap anak-anak di Kota Depok semakin mengenal dekat dengan Forum Anak Kota Depok dan kami dapat dengan maksimal memenuhi tugas sebagai 2P dan PAPP.</p> <p><strong>&nbsp;</strong></p> <p dir="ltr">Acara ini diawali oleh MC dan dilanjutkan dengan pembacaan doa. Selepas itu, terdapat sambutan dari Kabid PKLA yaitu Ibu Imah Halimah S.Sos M.M. kemudian dilanjut Kepala DP3AP2KB, Ibu Nessi Annisa Handari sekaligus membuka acara. Kegiatan inti dari FAGTS ini ialah terdapat 2 materi yang berkaitan dengan Forum Anak dan peningkatan kapasitas kepada para peserta yang diselingi oleh ice breaking. Menuju akhir acrara, peserta menuliskan harapan mengenai hal yang ingin disuarakan lalu akan diberikan hadiah bagi yang telah berkenan maju membacakan harapan yang telah ditulis sebelumnya, Para peserta sangat bergembira dan menikmati FAGTS Tahun ini. Akhir acara ditutup oleh MC dan doa penutup.</p> <p>&nbsp;</p></p>

0 Komentar untuk Forum Anak Goes To School Tahun 2024( FAGTS )

login untuk komentar