By: forum anak kota tasikmalaya
<p><p>Muda Menolak Kekerasan Seksual (Malakes) adalah salah satu bentuk <em>social project</em> dari Forum Anak Kota Tasikmalaya yang aktif menyuarakan tentang kekerasan seksual pada anak. Program ini bergerak aktif di media sosial, khususnya di Instagram. Malakes dibentuk dengan tujuan untuk mengedukasi masyarakat mengenai kekerasan seksual.</p>
<p>Program yang dilaksanakan oleh Malakes salah satunya adalah penyebaran edukasi seksual di laman Instagram-nya yaitu @aksimalakes. Malakes juga telah mengunggah podcast di Spotify sebagai bentuk kepedulian untuk isu kekerasan seksual, khususnya di Tasikmalaya.</p>
<p>Lebih daripada itu, sebagai bentuk kepedulian terhadap korban kekerasan seksual, Malakes menyediakan wadah untuk melaporkan berbagai bentuk kekerasan seksual melalui link Google Form yang tertera di laman Instagram-nya. Sobat Asik juga dipersilakan untuk memberikan dukungan ataupun pendapat melalui Google Form tersebut, lho.</p>
<p>Program lain yang diadakan oleh tim Malakes adalah Malakes Berkarya. Program ini diperuntukkan bagi para Sobat Asik yang ingin mengirimkan karyanya tentang penolakan terhadap kekerasan seksual. Karya-karya tersebut dapat berupa puisi, pidato, poster, dan lain sebagainya.</p>
<p>Dengan diadakannya <em>social project </em>ini, masyarakat di Indonesia, khususnya di Tasikmalaya, dapat lebih peduli lagi terhadap isu kekerasan seksual yang marak terjadi bahkan di kalangan anak-anak. Forum Anak Kota Tasikmalaya mengajak teman-teman semua untuk menciptakan masyarakat yang bebas dari kekerasan seksual! </p></p>
0 Komentar untuk SOSPRO Muda Menolak Kekerasan Seksual (MALAKES) | Forum Anak Kota Tasikmalaya