FORACIL ikut LOMBA MURAL

FORACIL ikut LOMBA MURAL

By: forum anak cilangkap

Hallo anak Indonesia, Sampurasun! Pada tanggal 5 Desember 2021, Forum Anak Kecamatan Tapos mengadakan Kegiatan Lomba Mural Festival Anak Kecamatan Tapos dengan tema “Mewujudkan Generasi Penerus yang Aktif, dan Berbudaya Menuju Kota Depok Layak Anak” , Kegiatan ini dilaksanakan di kantor kecamatan Tapos. 3 Orang Perwakilan dari Forum Anak Cilangkap turut hadir ikut berpartisipasi dan meraih Juara 1 serta uang tunai sebesar Rp. 4.000.000,00 pada kegiatan lomba mural ini.
Pada kegiatan mural ini, Forum Anak Kelurahan Cilangkap mengusung tema kebudayaan Jawa Barat pada lukisannya. Hal tersebut dapat dilihat dengan adanya unsur kesenian tari khas jawa barat yaitu Tari Merak. Selain kehadiran Tari Merak, terdapat juga ikon kesenian Wayang Golek Purwa yang khusus membawakan cerita Mahabarata dan Ramayana dengan pengantar bahasa Sunda. Tak lupa juga terdapat Gedung Tusuk Sate sebagai Gedung ikonik Identitas Jawa Barat dan Belimbing sebagai buah julukan Kota Depok. Bendera merah putih yang membentang panjang melambangkan rasa nasionalisme Indonesia yang membentang dari Sabang sampai Merauke. Serta Lukisan laut dengan motif Mega mendung yang menjadi penghias mural ini juga bukan tanpa sebab, lukisan laut ini menggambarkan Indonesia sebagai salah satu negara maritim dengan luas lautan yang besar.



Data pendukung:
https://berita.depok.go.id/berkat-konsep-ini-forum-anak-cilangkap-sabet-juara-pertama-lomba-mural
https://kastara.id/10/12/2021/forum-anak-cilangkap-raih-juara-pertama-lomba-mural/

0 Komentar untuk FORACIL ikut LOMBA MURAL

login untuk komentar