By: Forum Anak Kabupaten Tapin
Minggu, 01 Agustus 2021. Hari yang sangat ditunggu-tunggu, setelah melewati 3 pertemuan rapat, mengurus berbagai surat izin, bekerja sama dengan beberapa instansi, dan mempersiapkan perlengkapan acara, kini saatnya hari yang sangat ditunggu. Pagi ini pukul 07.00 WITA kita semua berkumpul di Cafe Ruai Rindu Rantau sebelum berangkat bersama-sama ke Desa Pematangkarangan Hilir. Para perempuan menaiki pickup sebagai transportasi kesana dan para laki-laki menaiki sepeda motor masing-masing. Sesampainya di kantor Desa Pematangkarangan Hilir, kami saling berbagi tugas, perempuan mempersiapkan konsumsi dan laki-laki menurunkan beberapa bibit pohon yang kami bawa. Jenis bibit pohon yang kami bawa yaitu : langsat, spathodea, jengkol, rambutan, durian, jingah, dan jengkol. Oiya, bibit pohon tersebut kami dapatkan dari KPH Hulu Sungai lohh
*Acara sedang dimulai loh. Disini ada Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Tapin, Perwakilan KPH Hulu Sungai, Perwakilan PT BRE, dan Perwakilan PT HWM*

Kegiatan ini tidak hanya berakhir disini loh. Setelah penyerahan bibit pohon masih ada kegiatan penanaman bibit pohon, pembagian bibit pohon ke masyarakat, dan susur sungai. Gimana? Seru kan? Pasti seru dong! Admin share deh foto-foto kegiatannya, jangan lupa dilihat sampai akhir yaa!!!






0 Komentar untuk HARI SUNGAI NASIONAL 2021