By: forum anak daerah kabupaten jembrana
Kamis, 23 Juli 2020

Pemerintah
Kabupaten Jembrana bersama Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak,
Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PPPA-PPKB) mengadakan Pengukuhan Duta Anak
Kabupaten Jembrana 2020. Kegiatan tersebut
berlangsung di halaman Kantor Bupati Jembrana yang bertepatan dengan peringatan
Hari Anak Nasional 2020 dengan tema “Anak Terlindungi, Indonesia Maju”.Dihadiri
oleh Bupati Jembrana, Sekda beserta jajarannya, Dinas PPPA-PPKB, kelima Duta
Anak Jembrana 2020 diantaranya, Ni Made
Lia Amanda Setiawati (Komisi
Kesehatan), Putu Nirvana Putri Arta
( Komisi Pendidikan), Ni Kadek Yunika Maheswari (Komisi Perlindungan Khusus), M. Regina PT. Wacika N. Yosintha
(Komisi Jaringan), Putu Agus Arya Suta (Komisi Partisipasi), dan pemenang lomba
serangkaian Hari
Anak Nasional serta siswa-siswi berprestasi di Jembrana pun dengan antusias turut hadir dalam
kegiatan tersebut.
Pengukuhan dilakukan oleh Bapak I Putu
Artha, S.E, M.M. selaku Bupati Jembrana. Dalam sambutannya, beliau
menyampaikan bahwa
“Keberadaan Duta Anak diharapkan mampu menjadi Pelopor dan Pelapor (2P) dalam
pemenuhan hak anak, mewujudkan anak-anak Jembrana yang kreatif, inovatif, dan
tentunya berprestasi. Dapat menuangkan aspirasi positif dalam ruang digital maupun spontanitas, dan selalu
menjunjung persatuan (kerja sama) dengan anggota/pengurus Forum Anak Daerah
Jembrana lainnya. Sehingga apa yang diharapkan dapat berjalan secara optimal. Begitu juga
pemerintah Jembrana akan mendukung penuh dan mengapresiasi segala kegiatan
inovatif lainnya, serta mengajak semua pihak untuk berkontribusi dalam
pelaksanaan kegiatan dengan selalu memperhatikan protokol kesehatan dengan
baik.” Ungkapnya.
Adapun
tujuan dari diadakannya kegiatan tersebut yakni, untuk merealisasikan tugas dan
kewajiban Duta Anak dalam mengenali dan mengatasi masalah pemenuhan hak anak
yang terjadi di lingkungannya. Kegiatan tersebut juga memiliki peran aktif
untuk mendorong anak-anak Jembrana agar dapat menyampaikan aspirasinya,
berpartisipasi dalam proses pembangunan, sehingga pemahaman lebih mendalam terkait
peran forum anak sebagai 2P memiliki dampak yang besar guna mewujudkanupaya
pemenuhan hak dan perlindungan anak.
Di penghujung kegiatan ini diakhiri
dengan penyerahan hadiah dan penghargaan kepada pemenang lomba serangkaian Hari
Anak Nasional, siswa-siswi berprestasi di Jembrana, kelima Duta Anak yang
dikukuhkan serta dilaksanakannya sesi foto bersama. Kalian juga bisa cek kilas
balik kegiatan tersebut di link berikut ini : https://youtu.be/OCnp9avXm2
0 Komentar untuk Pengukuhan Duta Anak Kabupaten Jembrana 2020 “ Anak Terlindungi, Indonesia Maju”