SOSIALISASI KLA DAN PEMBENTUKAN FORUM ANAK TINGKAT KELURAHAN

SOSIALISASI KLA DAN PEMBENTUKAN FORUM ANAK TINGKAT KELURAHAN

By: forum anak kedungkandang

SOSIALISASI KLA DAN PEMBENTUKAN FORUM ANAK TINGKAT KELURAHAN KEDUNGKANDANG KECAMATAN KEDUNGKANDANG KOTA MALANG.

Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 15 dan 16 Maret 2021. Di hari pertama, kegiatan berupa sosialisasi Kelurahan Layak Anak, dimana kelompok yang menjadi sasaran adalah orang dewasa. Kenapa orang dewasa? Karena dari kegiatan sosialisasi ini nantinya berhubungan dengan adanya pembentukan Forum Anak ditingkat Kelurahan, yang dimana anak-anak perlu izin dari orangtua/walinya untuk mengikuti Forum Anak. Sehingga orang dewasa harus diberi pemahaman terlebih dahulu mengenai hal tersebut. Harapannya semoga kegiatan sosialisasi KLA dan pembentukan Forum Anak merata hingga ke seluruh Kelurahan yang ada sebagai upaya pemenuhan indikator penilaian Kota Layak Anak.

                                                                                

Di hari berikutnya, kegiatan full dihadiri oleh anak-anak saja yang ada di wilayah Kelurahan Kedungkandang Kecamatan Kedungkandang Kota Malang. Sama seperti kegiatan pembentukan Forum Anak diwilayah lain, anak-anak yang hadir diberi materi terlebih dahulu oleh fasilitator Forum Anak Kota Malang mengenai apa itu Forum Anak, apa tujuan dan fungsinya, bagaimana kelembagaannya, apa perannya didalam masyarakat dan masih banyak lagi.

Setelah itu, anak-anak diberikan waktu untuk sesi diskusi yang membahas mengenai Forum Anak barangkali ada yang masih belum dimengerti, kemudian membahas isu-isu anak apa saja yang ada disekitar mereka, apa usulan yang mereka mau terhadap pengembangan wilayah mereka, dan lain sebagainya. Setelah sesi diskusi selesai, mereka dilatih tampil dihadapan anak-anak lainnya dengan mempresentasikan hasil diskusi kelompok mereka tadi. Setelah itu barulah dibentuk keanggotaan dan kepengurusan Forum Anak tingkat Kelurahan Kedungkandang Kecamatan Kedungkandang Kota Malang.

                                                                       

0 Komentar untuk SOSIALISASI KLA DAN PEMBENTUKAN FORUM ANAK TINGKAT KELURAHAN

login untuk komentar