Relawan Anak untuk Anak Pengungsian Bencana Alam Gunung Merapi #1

Relawan Anak untuk Anak Pengungsian Bencana Alam Gunung Merapi #1

By: forum anak kabupaten sleman (forans)

Hai sahabat Sembada!!😉✨

Semoga hari ini kalian baik dan bersemangat yaa!!!

FORANS mau berbagi pengalaman saat menjadi relawan di POS PPA di Posko Pengungsian Bencana Alam Merapi Glagaharjo nih teman-teman, simak baik-baik yaa? Jadi, tanggal 20 November 2020 perwakilan FORANS bersama pendamping dari dinas dan relawan dari mitra lain untuk berjaga di pos. POS PPA adalah pos yang didirikan oleh DP3AP2KB yang bekerjasama dengan banyak mitra seperti PUSPAGA, FORANS, dll, untuk menyediakan layanan berupa pengaduan, konseling, dan informasi. Tugas FORANS disini adalah mendampingi anak-anak disana bermain dan belajar. Anak-anak disana sangat senang lhoo, karena mereka merasa memiliki teman baru. Oh iyaa, saat itu posko pengungsian kehadiran tamu yang sangat istimewa, yaitu Eyang Didi Ninithowok. Saat beliau tampil menari, anak-anak ikut menari sambil tertawa gembira. Terharu sekali yaa membayangkannya? Semoga keceriaan mereka akan terus melekat di wajah mereka yaa.Sekian cerita kali ini, sampai jumpa yaa.

Salam Sahabat Anak Indonesia!!!❤️✨

0 Komentar untuk Relawan Anak untuk Anak Pengungsian Bencana Alam Gunung Merapi #1

login untuk komentar