SI GEMA (Isi Piringku, Giziku Sempurna)

SI GEMA (Isi Piringku, Giziku Sempurna)

By: Forum Anak Butta Toa Kab. Bantaeng

SI GEMA (Isi Piringku, Giziku Sempurna)

    HALO FABTIESS!!

   APA KABAR ANAK-ANAK INDONESIA???🙌🏻

       Isi Piringku merupakan pedoman yang disusun oleh kementerian kesehatan untuk mengampanyekan konsumsi makanan yang sesuai dengan pedoman gizi seimbang. Dalam satu piring setiap kali makan, setengah piring diisi dengan sayur dan buah, sedangkan setengah lainnya diisi dengan makanan pokok dan lauk pauk. Hingga saat ini masalah kesehatan yang masih sering kita jumpai adalah kurangnya gizi anak ( stunting ). Stunting adalah masalah kurang gizi kronis yang disebabkan oleh kurangnya asupan gizi dalam waktu yang cukup lama, sehingga mengakibatkan gangguan pertumbuhan pada anak yakni tinggi badan anak lebih rendah atau pendek (kerdil) dari standar usianya.

       Duta Anak Kabupaten Bantaemg tahun 2023 bekerja sama dengna Forum Anak Daerah (FAD) Kabupaten Bantaeng atau Forum Anak Butta Toa turut mengambil langkah dalam mengatasi isu gizi seimbang pada anak di Kabupaten Bantaeng dalam bentuk program kerja SI GEMA atau Isi Piringku, Giziku Sempurna. Program kerja ini dilaksanakan pada tanggal 5 November di Kacamatan Bissappu. Program ini turut dihadiri oleh beberapa orang anak dan ibu.


       Kegiatan diawali dengan pembekalan materi pada para orang tua dan anak tentang makanan sehat atau 4 Sehat 5 Sempurna dan dilanjutkan dengan memperkemalkan makanan Isi Piringku seperti sayuran, buah-buahan, daging, kacang-kacangan, dan lain-lain. Tentunya tujuan dan harapan kami dalam program ini adalah para orang tua mengerti betapa pentingnya menjaga kesehatan dan gizi anak agar terhindar dari penyakit dan salah satunya stunting. Semoga dengan pemberian edukasi terkait gizi seimbang kepada para orang tua, daoat membantu menurunkan angka gizi buruk maupun stunting pada anak baik di Kabupaten Bantaeng maupun di seluruh Indonesia.



0 Komentar untuk SI GEMA (Isi Piringku, Giziku Sempurna)

login untuk komentar