Halo anak-anak Indonesia!đź‘‹
Bagaimana nih kabar kalian? Semoga bahagia selalu ya!🤩
Teman-teman pernah mengalami bullying di sekolah ngga? Atau pernah melihat temanmu menjadi korban bully? Masalah bullying ini masih sering terjadi di sekolah dan perlu dicegah. Karena sebagaimana kita tahu dampak dari korban bullying akan menimbulkan trauma bagi korbannya. Pencegahan bullying pun perlu dilakukan bersama antara orang tua, guru, serta siswa sendiri.
Salah satu upaya yang dapat dilakukan guru ataupun pihak sekolah adalah melaksanakan program yang bisa membuka pola pikir siswa untuk mencegah terjadinya bullying. Pada tanggal 3 Februari 2023 lalu, Forum Anak Kabupaten Pacitan (FONT) diundang untuk menjadi narasumber program Pendidikan Ramah Anak di MTs Ma’arif Cipta Insan Mulia, berupa kegiatan sosialisasi Madrasah Anti Bullying kepada seluruh warga madrasah, baik siswa maupun guru.

Perwakilan FONT, Firas Firlyal Bachrudin membawakan materi berjudul “Zona Bebas Bullying”. Firas menekankan pentingnya menjadikan madrasah sebagai tempat bebas bullying. Kemudian dilanjutkan sosialisasi FAJ CARE, yaitu tempat pengaduan ketika teman-teman menjadi korban atau melihat kasus bullying, mempunyai masalah, hingga sebagai tempat curhat untuk anak Jawa Timur. Materi ini dibawakan oleh pengurus FONT sekaligus pengurus Forum Anak Jawa Timur (FAJ), Audy Aulia Insani Sudrajat.

Sosialisasi ini dikemas secara seru dan santai sehingga teman-teman begitu antusias mendengarkan materi yang dipaparkan. Sosialisasi pun juga berjalan interaktif, karena FONT buat sebagai tempat sharing sehingga teman-teman berani bercerita dan speak up tentang masalah bullying yang pernah mereka alami. Selanjutnya pendamping FONT, bunda Dr. Sri Pamungkas, M.Hum juga memperkuat materi yang FONT sampaikan. Pesan beliau “Mari sama-sama kita jadikan sekolah atau madrasah ini selayaknya tempat untuk menimba ilmu dan terbebas dari bullying. Seperti materi yang sudah disampaikan, mari jadikan madrasah ini sebagai zona bebas bullying.”

Untuk memaksimalkan potensi yang dimiliki siswa, pihak sekolah juga mengadakan pelatihan vlog. Untuk materi pelatihan vlog, diisi oleh fasilitator FONT, Aisya Auliya Sudrajat yang telah berpengalaman di bidang tersebut. Meski tinggal di desa, semangat mereka untuk terus belajar dan berkarya sangat tinggi. Harapan FONT setelah dilaksanakannya sosialisasi ini adalah dapat menekan angka kasus bullying di sekolah serta memberi motivasi kepada teman-teman untuk memanfaatkan waktu di sekolah dengan hal yang positif.
Sekian dulu aksi dari FONT, tunggu aksi FONT selanjutnya yaa!
Forum Anak Kabupaten Pacitan
Cerdas, Menginspirasi, Jadi Solusi!
0 Komentar untuk Asyiknya FONT Goes School, Sosialisasi Cegah Bullying di Sekolah!!