By: Forum Komunikasi Anak Kota Bandung
<p><p dir="ltr"><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">Halo SOKAB! Sobat FOKAB 👋🏻✨ </span></p>
<p><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;"><strong><br><img src="https://api.forumanak.id/storage/1244/16961743866121.webp" alt="" width="280" height="158"><br></strong></span></p>
<p dir="ltr"><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">Pada tanggal 20 Desember 2024, kami dari Pengurus Forum Komunikasi Anak Kota Bandung (FOKAB) kembali melaksanakan kegiatan rutin yang sangat spesial, yaitu JUMANJI (Jumat Mengaji)! 📖💖 Kegiatan ini diadakan di sekretariat kami yang terletak di Gelanggang Generasi Muda, Jl. Merdeka No.64, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat 40115. Kegiatan yang termasuk kedalam klaster 4 dan kategori 2P diikuti oleh 10 pengurus, 2 fasilitator dan 1 pendamping.</span></p>
<p><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;"><strong><br><img src="https://api.forumanak.id/storage/1244/88211743866160.webp" alt="" width="280" height="158"><br></strong></span></p>
<p dir="ltr"><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">Setiap hari Jumat, kami berkumpul untuk membaca Al-Qur'an bersama-sama. 🌙✨ Suasana menjadi sangat hangat dan penuh kebersamaan saat kami melantunkan ayat-ayat suci. Membaca Al-Qur'an bukan hanya sekadar kegiatan rutin, tetapi juga menjadi momen untuk mendekatkan diri kepada Allah dan memperkuat ikatan di antara kami. 🙏🏻💕</span></p>
<p dir="ltr"><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;"><img src="https://api.forumanak.id/storage/1244/89921743866189.webp" alt="" width="280" height="158"></span></p>
<p dir="ltr"><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">Tidak hanya membaca Al-Qur'an, kami juga berbincang hangat tentang kabar terbaru, bagaimana kondisi di sekolah, dan berbagai topik menarik lainnya. 🗣️💬 Diskusi ini membuat kami semakin akrab dan saling mendukung satu sama lain. Kami berbagi cerita, tawa, dan pengalaman yang membuat setiap pertemuan semakin berkesan! 🌈😊</span></p>
<p><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;"><strong> </strong></span></p>
<p dir="ltr"><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">Kegiatan JUMANJI selalu diakhiri dengan harapan agar kebersamaan dan kekompakan antara pengurus FOKAB semakin meningkat dan terus terjaga. 🤝🏻💪🏻 Kami percaya bahwa dengan saling mendukung dan berkolaborasi, kami bisa menciptakan perubahan positif untuk anak-anak di Kota Bandung! 🌍✨</span></p>
<p dir="ltr"><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">"Kebersamaan dalam membaca Al-Qur'an adalah jembatan yang menghubungkan hati kita, memperkuat ikatan dan menumbuhkan rasa saling peduli."</span></p>
<p dir="ltr"><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;"><a href="http://linktr.ee/forumanakkotabandung">SOSIAL MEDIA FOKAB</a></span></p>
<p> </p></p>
0 Komentar untuk JUMANJI (Jumat Mengaji)