NGULI KONCO (NGUBER ILMU BARENG KONCO)

NGULI KONCO (NGUBER ILMU BARENG KONCO)

By: Forum Anak Ponorogo

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 11 September 2021 dan hanya dilaksanakan selama satu hari itu saja mulai pukul 08.00 - 12.00 WIB. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Bidang Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Dinas Sosial P3A Kabupaten Ponorogo Ibu Dra. Budi Lestari Mukti, MM, Plt. Kepala SMP Negeri 3 Ponorogo Bapak Imam Saifudin, serta

diikuti oleh 30 peserta dari siswa-siswi SMP Negeri 3 Ponorogo. 


Sambutan oleh Bapak Imam Saifudin selaku Plt. Kepala SMP Negeri 3 Ponorogo


Dalam kegiatan ini, terdapat pemaparan materi yaitu tentang PUA (Perkawinan Usia Anak), KBGO (Kekerasan Berbasis Gender Online) dan Kespro (Kesehatan Seksual Reproduksi). Kemudian juga terdapat kegiatan diskusi yang dilakukan dengan design partisipatif dengan metode komunikasi dua arah, sehingga dari sini nantinya para peserta dapat dilibatkan secara aktif. 


Selain pemaparan materi dan diskusi, dalam kegiatan ini juga terdapat sesi tanya jawab serta games. Dalam memeriahkan sesi tanya jawab maupun games, panitia memberikan apresiasi berupa doorprize bagi peserta yang aktif bertanya dan mengikuti games. Tak hanya itu, peserta juga diberikan kesempatan untuk menyampaikan pesan dan kesannya selama mengikuti kegiatan Nguli Konco. Di akhir acara, beberapa peserta juga diberikan bingkisan dari Yayasan Kesehatan Perempuan (YKP)


Peserta menerima bingkisan dari Yayasan Kesehatan Perempuan (YKP)


Diadakannya kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada anak muda bahwa semua memiliki peran penting dalam setiap pengambilan keputusan untuk masa depan dalam upaya pencegahan kekerasan dan perkawinan anak. Agar anak-anak muda dapat mengambil peran serta berkontribusi sebagai Pelopor dan Pelapor (2P) dalam hal pemenuhan hak dan perlindungan khusus anak di lingkungan sekitar sesuai dengan peran dan kapasitasnya. Pelopor yang aktif memprakarsai aksi positif sebagai agen perubahan. Juga pelapor yang aktif dalam menyampaikan pendapat, pandangan, juga referensi penyelesaian ketika mengalami, melihat, ataupun merasakan tidak terpenuhinya hak-hak anak.


Besar harapan kami agar nantinya peserta mampu menjadi champion dalam hal penyebarluasan informasi mengenai kesehatan reproduksi, pencegahan kekerasan dan perkawinan anak kepada sesama siswa di sekolah dan lingkungan.

0 Komentar untuk NGULI KONCO (NGUBER ILMU BARENG KONCO)

login untuk komentar