Kick Off Meeting KLA Provinsi Jawa Barat

Kick Off Meeting KLA Provinsi Jawa Barat

By: Forum Anak Kota Depok

<p><p><p dir="ltr">Halo anak Indonesia, Sampurasun! Forum Anak Kota Depok menghadiri kegiatan Kick Off Meeting. Kegiatan tersebut dibuka dengan penampilan dari teman teman disabilitas, kemudian sambutan pertama disampaikan oleh dr siska beliau menyampaikan Provila (Provinsi Layak Anak) tidak dapat terwujud jika 27 kota/kab tidak melaksanakan KLA (Kota Layak Anak), dr siska juga menyampaikan penghargaan penghargaan yang diraih oleh kota/kab, kota Depok termasuk kota yang paling banyak disebutkan mendapat penghargaan, dilanjut sambutan kedua dari PJ Bunda Forum Anak Jawa Barat sekaligus membuka acara beliau menyampaikan bahwa&nbsp; dalam perencanaan pembangunan anak adalah sebagai subjek bukan hanya sebagai objek, beliau juga menyampaikan Forum Anak sangat penting di masyarakat dan diharapkan dapat menjadi agent of change.&nbsp;</p> <p dir="ltr">Selanjutnya Bunda PJ membuka acara Kick off KLA secara simbolik menggunakan angklung yang diikuti juga oleh Bunda Forum Anak Se Provinsi Jawa Barat. Selanjutnya adalah penandatanganan komitmen dan berita acara pelaksanaan KLA. Pertama tanda tangan dari bunda Forum Anak Se provinsi Jawa Barat, kemudian tanda tangan dari Kepala bappeda Se Provinsi Jawa Barat, dan terakhir perwakilan penandatanganan dari Forum Anak Se Provinsi Jawa Barat. Forum Anak Kota Depok dipilih sebagai perwakilan dari 27 Forum Anak kota/kab Se Provinsi Jawa Barat untuk melakukan penandatanganan di depan. Setelah penandatanganan kemudian dilanjut dengan foto bersama. Acara diakhiri dengan penampilan drama dari FAD Jabar dan fashion show dari putri anak dan putri batik cilik.</p> <p dir="ltr">Dengan terlaksananya kegiatan ini adalah terjadinya kesepakatan dan komitmen dari 27 kota/kab Se Provinsi Jawa Barat untuk melaksanakan KLA (Kota Layak Anak)</p> <p>&nbsp;</p></p></p>

0 Komentar untuk Kick Off Meeting KLA Provinsi Jawa Barat

login untuk komentar