Demokrasi sendiri apa sih teman-teman? Kita hidup di negara serba demokrasi, hmmm, sangat menarik sekali sepertinya jika konsep ini dikenal oleh anak-anak.
Demokrasi dalam pembahasan kali ini tak jauh dari kehidupan berbangsa dan bernegara. Menurut KBBI adalah sistem pemerintahan yang seluruh rakyatnya turut serta memerintah dengan perantaraan wakilnya; pemerintahan rakyat.
Jadi, semua warga negara dapat menyampaikan suaranya. Mau dibawa ke mana negara ini, begitulah kira-kira.
Jika dilihat melalui kacamata forum anak, pastilah sudah tidak asing mengamalkan konsep berdemokrasi, contohnya pada kegiatan rapat bulanan atau kegiatan, pemilihan ketua forum anak dan pada tingkat lebih tinggi dalam pemerintahan yakni turut serta dalam musrenbang.
FA Mahasatu menghadiri undangan Pelajar IPNU IPPNU Kota Batu untuk turut serta berdiskusi bersama dengan Thomi Rusyi D (komisioner divisi hukum KPU Kota Batu), Yogi Eka (koor divisi pengawasan BAWASLU Kota Batu) dan Nurochman (wakil ketua DPRD Kota Batu).
Sebagai anak-anak dan pelajar, kita juga harus turut serta mengawal proses demokrasi yang berjalan di negara kita. Diskusi ini mengabulkan pertanyaan mendasar mengingat banyak generasi muda yang jauh atau bahkan tidak mengenal harfiah demokrasi secara benar. Banyak stigma buruk yang akhirnya terpecahkan, bahwa demokrasi di pemerintahan, tidak melulu soal hal-hal negatif. Maka, diskusi inilah yang menjawab serta menjadi wadah transparansi.
Menjelang pemilihan umum, anak-anak diajak untuk turut memahami bagaimana proses pemilihan umum, apa yang bisa dilakukan menjelang prosesnya dengan menilai kesiapan calon yang akan dipilih dan sesudahnya.
SMP Raden Fatah Bumiaji lantai 3 dipilih menjadi ruang diskusi. Bayangkan, berada di atas gunung sambil berdiskusi, nikmat sekali bukan? Keindahan Kota Batu kala itu turut menghiasi ruang diskusi pada 3 Maret 2022 menjadi lebih apik bersama para siswa SMP & SMA yang turut serta hadir.
Ketiga narasumber berharap para pemuda, khususnya anak-anak yang akan melanjutkan rantai demokrasi untuk selalu fokus mengikuti perkembangan demokrasi sehingga masyarakat tetap tersuarakan haknya guna mewujudkan cita-cita bangsa🙌😊


0 Komentar untuk Student Talk : Pelajar Hebat Demokrasi Kuat