By: Forum Anak Hasanuddin Tamallajua Kabupaten Gowa
MENJELAJAH "Membuka Jendela Dunia Di Tengah Pandemi" vol. 3
MENJELAJAH VOL 3 dilaksanakan pada tanggal 12 September 2021 di tempat yang sama yaitu Desa Panyangkalang Kecamatan Bajeng. pada pertemuan kali ini kita membagi anak-anak menjadi dua kelas yaitu kelas mengenal huruf dan juga kelas menulis huruf, dimana kelas mengenal huruf merupakan kelas yang diisi oleh anak-anak yang duduk di bangku kelas 1 s/d 3 SD sedangkan kelas menulis huruf diisi oleh anak-anak yang duduk di bangku kelas 4 s/d 6 SD.
Berhubung informasi mengenai kelas menjelajah tersebar luas di masyarakat, maka partisipasi pada kegiatan ini bertambah menjadi 25 anak. Di mana anak laki-laki terdiri dari 10 orang dan perempuan terdiri dari 15 orang.
Pada kelas mengenal huruf kami mengajarkan anak-anak untuk mengenal huruf dengan metode bernyanyi, kartu huruf, dan lainnya sedangkan pada kelas menulis huruf kami membagikan kertas kepada anak-anak yang berisi huruf lalu mengarahkan anak-anak untuk menulis. pertemuan ini sebagai bahan pretest untuk membagi anak-anak tersebut ke dalam kelas mengeja dan juga public speaking.
0 Komentar untuk MENJELAJAH (Membuka Jendela Dunia Di Tengah Pandemi) vol. 3