By: forum anak kecamatan bukit batu
Live Instagram Membahas Tentang "Kondisi Kesehatan Fisik dan Mental Anak di Masa Pendemi" Bersama Forum Anak Bengkalis
Assalamualaikum wr wb
Hai Sabahat Pelopor dan Pelapor hak anak Indonesia, kali ini kami dari forum anak kecamatan bukit batu melakukan suatu kegiatan dari program kami yaitu #3in1 yang merupakan kegiatan digital sosial media, disini kami membahas tentang permasalahan anak selama Pandemi. Nah, kami juga mengajak forum anak kecamatan lain yang ada di kabupaten Bengkalis untuk bergabung dalam kegiatan ini. Sekaligus untuk mengikat tali silahturahmi dan persahabatan sesama forum anak.
Nah, kegiatan ini kali keduanya diadakan pada tanggal 21 Februari 2021 bersama forum anak Bengkalis, yang membahas tema tentang "Kondisi Kesehatan Fisik Dan Mental Anak Di Masa Pandemi". Kegiatan ini seru banget, karena kita meminta anak anak yang bermain sosial media untuk mengisi jajakan, pertanyaan seputar tema yang dibahas. Dengan antusias yang luar biasa live Instagram yang pertama mencapai 48 orang penonton dengan jumlah pertanyaan 12 setelah kami rangkum.
Wahhh, asik banget kita forum anak juga masih bisa produktif untuk melakukan kegiatan di masa Pandemi. Serta bisa memberikan beberapa pengetahuan baru tentang pemenuhan hak anak.
Sekian dulu nih kegiatan dari forum anak bukit batu, sampai jumpa dilain waktu. 👋🏻
Salam Indonesia 👋🏻🤗


0 Komentar untuk Live Instagram Membahas Tentang "Kondisi Kesehatan Fisik dan Mental Anak di Masa Pendemi" Bersama Forum Anak Bengkalis