By: Forum Anak Kota Semarang
Halo sahabat FASE!
Pada tanggal 7 Agustus 2020 Forum Anak Kota Semarang dan 12 mitra mengadakan webinar Mencegah Bullying Anak Selama Masa Pandemi. Webinar kali ini diadakan untuk memperingati Hari Anak Nasional dilakukan secara daring melalui zoom dan live streaming youtube DP3A Kota Semarang. Webinar ini terdapat dua narasumber yaitu Ibu Naning Pudjijulianingsih (Child Protection Specialist UNICEF Kantor Perwakilan Wilayah Jawa) dan Kak Derry Fahrizal Ulum (Child Protection Officer UNICEF Indonesia) yang dimoderatori Kak Rosta (Penggiat Anak & Remaja Pilar PKBI JATENG) dan Adinda Bulan Rahmadani (FASE).
Seperti di judul yang tertera kami berdiskusi mengenai bagaimana mencegah bullying dimasa pandemi dan apa saja dampak-dampak korban bully selama pandemi, Apakah selama masa pandemi ini bullying meningkat atau malah menurun. Dimasa pandemi ini banyak bullying berjenis cyber bullying, cyber bullying itu bullying yg dilakukan melalui sosial media atau secara tidak langsung. Contohnya mengirim kata-kata yang menyakitkan melalui pesan instan.
Stay healthy,jaga kondisi. Salam FASE!
0 Komentar untuk Webinar Anak "Mencegah Bullying Anak Selama Pandemi"