By: forum anak merangin
✨PEMBAGIAN TAKJIL FORUM ANAK DAERAH MERANGIN✨
Pembagian takjil merupakan suatu kegiatan yang di laksanakan forum anak daerah merangin setiap bulan suci Ramadhan. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 10 mei 2021.

Kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan kepedulian sosial yang dibuat oleh pengurus Forum Anak daerah Merangin bersama anak anak dan masyarakat merangin, Dipematang kandis, Kecamatan bangko. Kegiatan ini diikuti oleh 8 peserta Laki-laki, 10 peserta Perempuan dan 2 Fasilitator Forum Anak daerah merangin.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kepedulian terhadap sesama anak anak dan masyarakat sekitar. Apalagi kegiatan ini menjadi salah satu ajang untuk berkembang tentang Forum Anak didaerah merangin. Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian sebagai generasi muda yang peduli antar sesama manusia. Pembagian takjil ini rutin dilakukan setiap bulan suci ramadhan. Selama kegiatan berlangsung banyak anak anak yang antusias. Seluruh kegiatan berjalan dengan lancar dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. Semoga kegiatan ini berjalan dengan baik untuk selanjutnya dan bisa menjadi contoh untuk teman-teman Forum Anak di seluruh Indonesia serta bermanfaat bagi seluruhnya.
0 Komentar untuk FAD Merangin Berbagi Takjil, Indahnya Berbagi Di Bulan Suci Ramadhan