FAGOSCH (Fahasta Go to School) SMAN 14 GOWA

FAGOSCH (Fahasta Go to School) SMAN 14 GOWA

By: Forum Anak Hasanuddin Tamallajua Kabupaten Gowa

Fahasta Go To School  Merupakan kegiatan yang bertujuan untuk memperkenalkan sekaligus mengajak Anak-Anak di berbagai sekolah untuk bergabung bersama FORUM ANAK HASANUDDIN TAMALLA’JUA KABUPATEN GOWA. 
Dimana Kegiatan ini di lakukan secara rutin oleh FAHASTA setiap tahunnya dengan mendatangi sekolah SMP/SMA Sederajat yang ada di kabupaten Gowa yang melibatkan mitra organisasi OSIS di setiap sekolahnya dan bantuan dukungan penuh kegiatan ini oleh DINAS PENDIDIKAN DAN DINAS PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DAN PERLINDUNGAN ANAK KAB.GOWA
Menariknya, Sekolah yang di datangi tahun ini lebih banyak dibandingkan dengan tahun sebelumnya dimana FAHASTA mendatangi 23 Sekolah yang berbeda dari Tanggal 6 hingga 13 Februari tahun 2024. Peserta Pada kegiatan ini merupakan beberapa perwakilan siswa dari setiap kelas yang berjumlah keseluruhan -+ 50 siswa/i setiap sekolah. rangkaian kegiatan FAGOSCH (Fahasta Go To School) ini, adalah Pemaparan Informasi Layak Anak dan materi 2P (pelopor dan pelapor) yang dibawakan oleh Duta Anak Kab.Gowa Tahun 2023 bersama dengan  Pengurus & Fasilitator  Forum Anak Hasanuddin Tamallajua sehingga dengan adanya kegiatan ini, Terciptanya Pemahaman kepada anak-anak  tentang cara menjadi Agen 2P di lingkungan sekitar serta meningkat pula peminat Anak-Anak  yang ingin bergabung bersama dan mendaftar menjadi pengurus baru FORUM ANAK HASANUDDIN TAMALLA’JUA Periode Tahun 2024/2026
Hal ini juga di sambut baik oleh pihak sekolah-sekolah yang telah di datangi, dimana mereka sangat senang dan terbuka dengan adanya kegiatan Fahasta Go To School ini.

0 Komentar untuk FAGOSCH (Fahasta Go to School) SMAN 14 GOWA

login untuk komentar