Dukungan Psikososial pada Anak-Anak Korban Banjir

Dukungan Psikososial pada Anak-Anak Korban Banjir

By: forum anak daerah kota palangka raya

Senin, 6 Desember 2021 Forum Anak Kota Palangka Raya berkolaborasi dengan Forum Anak Provinsi Kalimantan Tengah dan Dinas P3APPKB Provinsi Kalimantan Tengah melaksanakan kegiatan dukungan psikososial yang bertempat di Jalan Dr. Murjani, Gang Suka Damai. kegiatan ini bertujuan sebagai trauma healing bagi anak-anak korban banjir yang baru-baru ini terjadi di kota Palangka Raya.


Kegiatan diisi dengan bernyanyi bersama , bermain games, pembagian donasi seperti susu, makanan ringan, popok dan alat tulis. Selain itu  anak-anak diberi kesempatan untuk menyampaikan apa yang mereka rasakan ketika banjir melanda tempat tinggal mereka.  



0 Komentar untuk Dukungan Psikososial pada Anak-Anak Korban Banjir

login untuk komentar