By: forum anak tamiang
"Rabu, 09 Februari 2022 Forum Anak Tamiang mengadakan Audiensi dan Sharing santai dengan Ibu Nora Idah Nita, SE Selaku Anggota DPRA Aceh Dapil 7. Kegiatan ini bertempat di Tamiang O'Coffee dan diikuti oleh 4 Anak Laki-laki, 10 Anak Perempuan, 4 Fasilitator dan 3 Pendamping". Hal ini bertujuan untuk mempererat dan silaturahmi Ibu Nora dengan Forum Anak Tamiang untuk kesekian kalinya. Beliau sangat mengapresiasi kegiatan dan program yang telah Forum Anak Tamiang jalankan untuk anak muda terua berkreasi. Beliau juga menghimbau kepada pemerintah untuk terus mendukung serta memberikan bantuan ketika adik-adik Forum Anak Tamiang melakukan kegiatan. Organisasi ini di geluti oleh Anak dan mereka juga yang menjalankan proses-proses dalam berorganisasi itu sangat luar biasa.
Sebagai orang dewasa kita harus mendengarkan dengan baik serta mempertimbangkan hal ini lebih lanjut agar membantu anak-anak sekalian dalam membuat kegiatan. Kita tidak boleh bernada keras dan melakukan kekerasan terhadap anak. Forum Anak merupakan kekuatan yang luar biasa dalam membantu pemerintah khususnya Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) untuk mencari solusi terkait pemasalahan dan isu yang berkembang di masyarakat, salah satunya terkait perkawinan anak. Partisipasi anak dalam perencanaan pembangunan pada hakikatnya adalah mengangkat sudutn pandang anak sebagai subyek/pelaku pembangunan. sebagai pemegang hak, anak harus dilibatkan dalam proses perencanaan pembangunan dari tingkat desa/ kjelurahanhingga nasionla, sehingga pembangunan menjadi responsi lebih baik.
0 Komentar untuk AUDIENSI BERSAMA ANGGOTA DPRA ACEH IBU NORA IDAH NITA, SE