Forum Perangkat Daerah Kota Surakarta 2022 “Pengembangan Kota Budaya yang Modern Didukung oleh Birokrasi yang Gesit dan Pelayanan Publik yang Kreatif dan Inovatif”

Forum Perangkat Daerah Kota Surakarta 2022 “Pengembangan Kota Budaya yang Modern Didukung oleh Birokrasi yang Gesit dan Pelayanan Publik yang Kreatif dan Inovatif”

By: forum anak surakarta

Pada 8 Maret 2022, Forum Anak Surakarta terlibat aktif dalam Forum OPD. Perwakilan Forum Anak Surakarta dibagi per bidang, yakni Shildam Putra Arbanire di bidang sosial budaya, Pungki Oktavia di Bidang????, William Sanden W. di bidang???, dan Alexander Jason Lee di bidang pemerintahan umum.

Forum Anak Surakarta sebagai wadah aspirasi anak-anak Kota Surakarta menyuarakan kebutuhan anak dan masukan bagi Solo agar bisa lebih layak anak lagi.

Maksud kegiatan ini adalah untuk memperoleh masukan dalam rangka penajaman target kinerja sasaran, program dan kegiatan, lokasi dan kelompok sasaran dalam rancangan kerja perangkat daerah tahun 2020. Sedangkan tujuan dilaksanakan Forum Perangkat Daerah diantaranya menyelaraskan program dan kegiatan antar perangkat daerah, nasional dan kab/kota dalam rangka pencapaian sasaran pembangunan nasional dan daerah. Yang kedua yaitu mempertajam indikator serta target kinerja program dan kegiatan sesuai tupoksi perangkat daerah dengan memperhatikan rancangan awal RKPD dan rancangan RKP. Ketiga adalah untuk menyelaraskan pendanaan indikatif program dan kegiatan perangkat daerah.

Maka dari itu, inilah momentum bagi anak-anak untuk menyampaikan aspirasi mereka. Di bidang pemerintahan umum, Jason Lee mengusulkan terkait hotline terintegrasi untuk ambulans, bunuh diri, hingga kekerasan agar masalah-masalah anak dapat ditangani dengan kilat oleh pemerintah.

Semoga, Pemerintah Kota Surakarta bisa merealisasikan ide-ide anak untuk membangun Kota Layak Anak tingkat Paripurna sehingga semua anak nyaman tinggal di Kota Solo.

0 Komentar untuk Forum Perangkat Daerah Kota Surakarta 2022 “Pengembangan Kota Budaya yang Modern Didukung oleh Birokrasi yang Gesit dan Pelayanan Publik yang Kreatif dan Inovatif”

login untuk komentar