By: forum anak kabupaten bandung
<p><p style="text-align: center;"><span style="font-family: arial, helvetica, sans-serif;"><img src="https://api.forumanak.id/storage/1179/68351743655517.webp" alt="" width="600" height="480"></span></p>
<p style="text-align: justify;"><span style="font-family: arial, helvetica, sans-serif;">Forum Anak Daerah Kabupaten Bandung turut berpartisipasi dalam kegiatan Peningkatan Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat dan Sejahtera (P2WKSS) yang diadakan di Desa Mekarsari, Kecamatan Pasir Jambu, Ciwidey, pada 3 Desember 2024. Kegiatan ini melibatkan 19 anak yang terdiri dari 7 anak laki-laki dan 12 anak perempuan. Forum Anak Daerah Kabupaten Bandung bekerja sama dengan beberapa mitra, yaitu Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A), Pemkesra, dan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), yang berperan aktif dalam mendukung kelancaran acara ini.✈️</span></p>
<p><span style="font-family: arial, helvetica, sans-serif;"><strong> </strong></span></p>
<p dir="ltr"><span style="font-family: arial, helvetica, sans-serif;">Selama kegiatan berlangsung, anak-anak ikut serta dalam berbagai permainan yang menyenangkan dan edukatif. Tak hanya itu, pejabat pemerintah Kabupaten Bandung juga hadir untuk memberikan bantuan kepada warga Desa Mekarsari dan berpartisipasi dalam permainan bersama anak-anak. Kegiatan ini berhasil berjalan lancar berkat dukungan penuh dari berbagai mitra dan fasilitator yang terlibat.</span></p>
<p><span style="font-family: arial, helvetica, sans-serif;"><strong> </strong></span></p>
<p dir="ltr"><span style="font-family: arial, helvetica, sans-serif;">Kegiatan ini dilaksanakan upaya dalam meningkatkan peran wanita dalam keluarga dan untuk mendorong partisipasi anak dalam keluarga.</span></p>
<p dir="ltr"><span style="font-family: arial, helvetica, sans-serif;">Kami berharap dengan adanya kegiatan ini dapat menjadi pendorong bagi wanita dan anak-anak untuk berperan penting dalam keluarga.👨‍👩‍👧‍👦</span></p>
<p><span style="font-family: arial, helvetica, sans-serif;"><strong> </strong></span></p>
<p dir="ltr" style="text-align: center;"><span style="font-family: arial, helvetica, sans-serif;">It's SKAK! </span></p>
<p dir="ltr" style="text-align: center;"><span style="font-family: arial, helvetica, sans-serif;">Salam Sehat, Salam BEDAS, dan Tetap Bersyukur! 🌞💫</span></p>
<p> </p></p>
0 Komentar untuk Partisipasi Forum Anak dalam Kegiatan Peningkatan Peran Wanita: Membangun Generasi Sehat dan Sejahtera