By: forum anak pase aceh utara
Pada hari sabtu 07 September 2023, Forum anak pase aceh utara berserta dinas sosial pemberdayaaan perempuaan dan perlindungan anak berkerjasama dalam pembentukan forum anak kecamatan se-Kabupaten aceh utara.
Pembentukan forum anak kecamatan bertujuan untuk menyambung fungsi utama forum anak yaitu forum anak sebagai Pelopor dan Pelapor hingga kepelosok kampung, mengingat kabupaten aceh utara termasuk kabupaten yang luas, maka dari itu Dinas Sosial pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak beserta Forum anak pase aceh utara mengambil langkah awal untuk membentukan forum anak kecamatan se kabupaten aceh utara dengan cara mengumpulkan perwakilan kecamatan se kabupaten aceh utara di aula kantor dinas sosial PPPA aceh utara
Pembentukan forum anak kecamatan, acara tersebut dibuka langsung oleh Kepala dinas sosial PPPA. Penyampaian Materi partisipasi anak melalui forum anak di sampaikan oleh pembina forum anak pase aceh utara Bunda Suryani,selain menejelaskan tentang Partisipasi anak melalui forum anak, Bunda suryani juga menyinggung tentang maraknya kekearaan terhadap anak yang terjadi dikabupaten aceh utara ,Bunda suryani berharap agar tidak ada lagi hal tersebut terjadi di Kabupaten aceh utara.
Materi selanjutnya di sampaikan oleh kak aziz tentang forum anak sebagai pelopor dan pelapor, selain itu kak aziz juga menjelaskan fungsi fungsi forum anak beserta tinggkatan daerahnya, ia juga menejeaskan dan mencontohkan langsung cara pembentukan forum anak di tingkat desa dan kecamatan. Kak Abdul Aziz Maulana selaku Fasilitator forum anak pase aceh utara.
Pembentukan forum anak kecamatan bertujuan untuk mengurangi anggka kekerasan terhadap anak hingga kepelosok desa, dengan adanya forum anak kecamatan maka anak anak yang jauh dari pusat pemerintahan juga akan lebih terkontrol lagi karena sesuai fungsinya forum anak adalah wadah partisipasi anak.
0 Komentar untuk Pembentukan Forum Anak Kecamatan SeKabupaten Aceh Utara