Pembinaan Forum Anak Kota Madiun

Pembinaan Forum Anak Kota Madiun

By: forum anak kota madiun


Pembinaan Forum Anak Kota Madiun merupakan kegiatan untuk memperingati Hari Anak Nasional dan HUT ke-76. Kegiatan ini dilaksanakan beberapa kali dalam satu tahun, dengan mengundang narasumber yang berbeda. Dalam peringatan Hari Anak Nasional 2021, Forum Anak Kota Madiun mengundang organisasi TAGANA selaku relawan sosial atau Tenaga Kesejahteraan Sosial yang berasal dari masyarakat. 

TAGANA membagikan pengetahuan baru mengenai penanggulangan bencana alam dan bencana sosial berbaiskan masyarakat, kepada Pengurus Forum Anak Kota Madiun. Selain berbagi pengetahuan serta pengalaman, Forum Anak Kota Madiun membuat video ucapan Hari Anak Nasional dan HUT ke-76 bersama TAGANA.

Alasan dipilihnya organisasi TAGANA, yaitu untuk mengedukasi dan membagikan pengalaman penting terkait Penanggulangan Bencana. Secara geografis wilayah Negara Indonesia terletak pada tiga lempeng tektonik yaitu lempeng Eurasia, lempeng Indo-Australia, dan lempeng Samudera Pasifik. Sebagai episentrum yang disertai dengan banyaknya gunung berapi aktif dan hujan yang sangat tinggi, hampir semua potensi bencana terdapat di Indonesia. 

Selama ini penanggulangan bencana baik karena alam maupun ulah manusia telah diupayakan untuk ditangani dengan berbagai cara dengan melibatkan semua komponen masyarakat. Maka dari itu, Forum Anak Kota Madiun mengundang organisasi TAGANA agar seluruh pengurus Forum Anak Kota Madiun dapat membagikan ilmu mengenai penanggulangan bencana kepada anak-anak yang ada di Kota Madiun.

Pembinaan ini dilaksanakan secara offline atau tatap muka. Bertempat di Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak Kota Madiun. Dengan dihadiri oleh Pengurus Forum Anak Kota Madiun yang berjumlahkan 22 orang. Walaupun kegiatan ini dilakukan secara tatap muka, protokol kesehatan tetap diterapkan secara ketat dengan melakukan 5M. Dalam pembinaan ini, diharapkan Pengurus Forum Anak Kota Madiun dapat menyerap ilmu yang diberikan dan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, serta di bagi ilmunya ke anak-anak lainnya untuk meningkatkan kualitas anak-anak di Kota Madiun.

0 Komentar untuk Pembinaan Forum Anak Kota Madiun

login untuk komentar