By: forum anak barru
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Halo anak Indonesia
Halo anak Barru
Kembali lagi berjumpa dengan Forum Anak Colliq Pujie Kabupaten Barru. Kali ini, Forum Anak Colliq Pujie melaksanakan kegiatan pelatihan Forum Anak di beberapa desa di Kab. Barru yang dilaksanakan di waktu yang berbeda. Pada
kegiatan ini, perwakilan Forum Anak Colliq Pujie diberikan kesempatan untuk
membawa materi mengenai Forum Anak dan juga agen 2P kepada peserta yakni
pengurus Forum Anak desa setempat, selanjutnya pada kesempatan itu juga para
peserta diizinkan untuk bertanya agar pemahaman/wawasannya mengenai Forum Anak
lebih tinggi. Dalam kegiatan ini juga terdapat sesi Ice Breaking di awal dan di
akhir untuk menghangatkan suasana agar para peserta tetap semangat dan tidak
tegang.
0 Komentar untuk Pelatihan Forum Anak Desa Nepo, Siddo, Harapan