DAY 1 PEMBEKALAN MATERI DUTA ANAK

DAY 1 PEMBEKALAN MATERI DUTA ANAK

By: forum anak mahasatu

Halo Anak-anak Indonesia😀!!! Bagaimana kabar kalian🙀? Semoga Sehat Selalu ya😄!! Salam Anak Indonesia😉!!


Kalian tahu nggak sih?? Pada tahun 2022 ada Pemilihan Duta Anak Kota Batu yang masih merupakan serangkaian kegiatan Jambore Anak Kota Batu dengan tema “Anak Kota Batu Terlindungi”. Pemilihan Duta Anak ini memiliki beberapa tahapan-tahapan seleksi. Pada hari/tanggal, Rabu 02 November 2022 dilakukan pembekalan materi kepada calon Duta Anak Kota Batu. Kegiatan ini dilakukan via Google Meet yang diikuti oleh seluruh peserta, pemateri, dan panitia. Pembekalan ini dibagi menjadi 2 hari dengan materi yang berbeda dan pastinya seru buat diikuti oleh calon Duta Anak. Pada kegiatan awal dibuka dengan doa, kemudian dilakukan absensi kepada para peserta. Pada hari pertama ini ada 3 materi yang diberikan. Yakni Materi Forum Anak dan 4 Hak Dasar Anak, yang disampaikan oleh kak Elmico Duta A. Materi Konvensi Hak Anak (KHA) yang disampaikan oleh kak Alfida Alfiolita M. Materi PAPP (Peran Anak dalam Proses Pembangunan) yang disampaikan oleh kak Zendita Alvion. Kakak-kakak pemateri merupakan Fasilitator dari Forum Anak Mahasatu loh, keren kan!!!. Setelah pemaparan materi selesai, setiap sesi ada tanya jawab antara peserta dan pemateri mengenai materi yang telah diberikan. Selain itu kakak-kakak Fasilitator memberikan dukungan dan semangat penuh kepada peserta Duta Anak dan juga panitia.

Pemaparan materi ini bertujuan agar calon Duta Anak Kota Batu dapat mengetahui secara mendalam mengenai apa saja yang harus dipahami dalam Forum Anak dan 4 Hak Dasar Anak. Kemudian apa sih Konvensi Hak Anak itu. Dan tentunya peran yang akan mereka lakukan dalam PAPP. Kegiatan ini berjalan sesuai rencana kami Forum Anak Mahasatu. Kami bersyukur kegiatan berjalan lancar, meskipun ada beberapa hambatan yang terjadi selama kegiatan berlangsung. 


Gimana teman teman seru banget kan!!! Nah Semoga apa yang kami lakukan ini dapat menjadi manfaat untuk kita semua. Salam Anak Indonesia!!

0 Komentar untuk DAY 1 PEMBEKALAN MATERI DUTA ANAK

login untuk komentar